Bola Internasional

Timnas Indonesia U-19 Tak Ingin Memori Kegagalan 4 Tahun Lalu Terulang

Rabu, 17 Oktober 2018 15:48 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Lanjar Wiratri
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ki-Ka: Pelatih UEA Batelli Ludovic, Pelatih Qatar Bruno Pinheiro, Pelatih China Taipe Vom Ca Ngum, dan Pelatih Indonesia Indra Sjafri pada jumpa pers grup A jelang Piala AFC 2018 di Stadion GBK, Rabu(17/10/18). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ki-Ka: Pelatih UEA Batelli Ludovic, Pelatih Qatar Bruno Pinheiro, Pelatih China Taipe Vom Ca Ngum, dan Pelatih Indonesia Indra Sjafri pada jumpa pers grup A jelang Piala AFC 2018 di Stadion GBK, Rabu(17/10/18).

INDOSPORT.COM - Jelang berlangsungnya Piala Asia U-19 2018, Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri menatap optimistis gelaran yang berlangsung pada November mendatang itu.

Hal tersebut disampaikan Indra Sjafri dalam sesi jumpa pers grup A jelang Piala AFC 2018 di Stadion GBK, Rabu (17/10/18) siang WIB.

Dalam konferensi pers tersebut, Indra Sjafri menyebut skuat Timnas Indonesia U-19 yang akan tampil di Piala Asia U-19 2018 kali ini lebih matang dari skuat sebelumnya lantaran telah banyak mencicipi kompetisi reguler. Indra pun yakin Timnas Indonesia U-19 tak akan mengulangi kegagalan mereka di Piala Asia U-19 2014 silam.

"Kelebihan tim sekarang adalah TC yang lebih panjang dan banyak dari pemain telah bermain di kompetisi, dua hal tersebut akan menjadi alasan kami untuk lebih berprestasi" ucap Indra.

Indra Sjafri menambahkan jika skuat Timnas sepak bola Indonesia U-19 yang pertama, terlalu larut akan euforia juara Piala AFF sehingga kurang maksimal dalam ajang yang lebih besar seperti Piala Asia U-19.

"Tahun 2014 kita keluar dengan euforia Piala AFF, euforia itu membuat hal-hal yang harus semestinya dilakukan untuk persiapan Piala Asia jadi tidak terencana dengan baik." tambahnya.

Publik tentu sangat mengharapkan jika Timnas Indonesia U-19 mampu mewujudkan mimpi untuk tampil di Piala Dunia, yang dulu sempat pupus di tangan Timnas U-16. 

Serupa dengan Timnas U-16, Egy Maulana Vikri dan kolega berkesempatan mentas di Piala Dunia U-20 jika mereka mampu menembus babak semifinal Piala Asia U-19 2018 tahun ini.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

kedatangan Luis Milla masih menjadi tanda tanya besar untuk PSSI. Kepastian pun tak kunjung datang. #timnas #pssi #sepakbola #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas U-19 Lainnya Hanya di INDOSPORT

257