Liga Italia

Kiper Muda Keturunan Indonesia Jadi Penjaga Gawang Terbaik Eropa

Kamis, 18 Oktober 2018 13:45 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Emil Audero Mulyadi mengamankan gawang Sampdoria. Copyright: © Getty Images
Emil Audero Mulyadi mengamankan gawang Sampdoria.

INDOSPORT.COM - Kabar terbaru datang dari salah satu pemain keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi yang kini tengah memperkuat tim Serie-A Italia, Sampdoria.

Melansir dari laman berita olahraga, Goal disebutkan jika penjaga gawang berusia 21 tahun tersebut sukses menjadi kiper dengan catatan penyelamatan tertinggi di benua Eropa.

Dari laman yang sama disebutkan, jika secara keseluruhan Emil telah melakukan penyelamatan sebanyak 87,5 persen dari  total tembakan yang ia hadapi.

Angka tersebut melebihi jumlah penyelamatan yang dilakukan beberapa kiper ternama di Eropa seperti, kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, yang menempati posisi dua dengan catatan 86,5 persen.

Kiper anyar Liverpool, Alisson Becker, menempati posisi ketiga dengan torehan 85,71 persen. Bahkan sosok legendaris seperti Buffon, yang kini membela PSG, hanya mampu bertengger di posisi empat dengan raihan 83,3 persen.

Bahkan dalam Serie-A, dirinya melesat jauh atas beberapa nama penjaga gawang kawakan, misalnya saja kiper Inter Milan, Samir Handanovic dan Wojciech Szczesny dari Juventus yang statistik penyelamatan keduanya bahkan tidak menyentuh angka 80 persen.

Berkat penampilan impresif Emil musim ini, sukses membuat Sampdoria bertengger di peringkat lima dengan catatan empat kemenangan dari delapan laga.

Dengan penampilan yang cukup apik, bukan tak mungkin jika musim depan Emil pemain yang dipinjam dari Juventus tersebut akan menjadi pilihan utama.

Ikuti berita Serie A Italia dan Sepak Bola lainnya hanya di INDOSPORT.COM

445