Bola Internasional

Termasuk Indonesia, Ini 5 Negara Tersukses Jika Bermain Kandang di Piala AFF

Rabu, 7 November 2018 15:48 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Indosport.com
5 Negara tersukses jika bermain kandang di Piala AFF. Copyright: © Indosport.com
5 Negara tersukses jika bermain kandang di Piala AFF.

INDOSPORT.COM - Salah satu hal yang menarik dari penyelenggaraan Piala AFF 2018 adalah sistem kandang-tandang yang untuk pertama kalinya diadakan di fase grup. 

Di penyelenggaraan Piala AFF terdahulu, kompetisi menggunakan sistem tuan rumah. Negara tuan rumah bertugas menggelar laga fase grup. 

Sementara sistem kandang-tandang baru diberlakukan di semifinal dan final.

Pada umumnya, negara-negara yang bermain di kandang memiliki beragam keuntungan, di antaranya negara tuan rumah tak perlu melakukan perjalanan jauh serta berkesempatan mendapat dukungan maksimal dari suporter. 

Ada dua negara yang pernah merasakan gelar juara saat menjadi tuan rumah Piala AFF, yaitu Thailand (2000) dan Singapura (2007)

Sementara lima negara penyelenggara lainnya tak merasakan juara saat kompetisi digelar di negaranya. 

Lima negara lain yang gagal memanfaatkan kesempatan tuan rumah untuk menjadi juara tersebut adalah Indonesia, Malaysia, Singapura, Vietnam, Filipina, dan Myanmar. 

Namun, jika bicara mengenai jumlah kemenangan pertandingan saat bermain di kandang, maka statistik yang ada menunjukkan bahwa tim yang terbanyak mendapat juara/mencapai final memiliki rekor kemenangan kandang terbanyak.

Thailand sebagai negara tersukses di Piala AFF dengan lima gelar tercatat memenangi 14 laga kandang. Tim Gajah Putih hanya pernah sekali kalah di kandang pada penyelenggaraan tahun 2008. 

Sementara itu, di belakang Thailand berturut-turut ada Vietnam (13 kemenangan kandang), Indonesia (12 kemenangan), Singapura (11 kemenangan), dan Malaysia (9 kemenangan).

Brunei, Kamboja, dan Laos yang tak pernah menjadi tuan rumah dan kerap terhenti di babak fase grup sehingga tak pernah merasakan kemenangan kandang. Namun begitu, mereka memiliki peluang untuk menciptakan rekor kemenangan kandang mereka di pergelaran Piala AFF dengan sistem yang baru di tahun 2018 ini. 

Statistik Berdasarkan Angka:

Kemenangan Kandang Terbanyak: Thailand (14)

Kekalahan Kandang Paling Sedikit:  Thailand (1), Filipina (1)

Laga Imbang Kandang Terbanyak: Vietnam (8)

Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Seputar Piala AFF 2018 Hanya di INDOSPORT.COM.

171