Bola Internasional

Eks Striker PSM Makassar Diboyong Klub Kampung Halaman

Kamis, 7 Februari 2019 14:35 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Indra Citra Sena
© PSM Makassar
Alessandro Ferreira Leonardo membawa bola ke arah gawang Persela Lamongan. Copyright: © PSM Makassar
Alessandro Ferreira Leonardo membawa bola ke arah gawang Persela Lamongan.

INDOSPORT.COM - Mantan striker PSM Makassar, Alessandro Ferreira Leonardo atau yang akrab disapa Sandro resmi dikontrak klub Liga Hong Kong, Wofoo Tai Po Football Club.

Kabar tersebut diungkapkan sendiri oleh Sandro lewat akun Instagram pribadinya. Pemain berusia 31 tahun itu menulis keterangan gambar yang menjelaskan bahwa dirinya telah resmi berseragam Wofoo Tai Po FC.

"Cerita baru dimulai," ucap pemain naturalisasi Timnas Hong Kong tersebut.

Unggahan itu mendapatkan respons positif dari netizen, tak terkecuali winger PSM Makassar, M. Rahmat, yang notabene eks rekan setim Sandro selama putaran kedua Liga 1 2018

Rahmat turut memberikan ucapan selamat di kolom komentar. Tak ayal, Sandro pun membalas komentar tersebut.

"Amigoooo," tulis Rahmat yang lantas ditimpali Sandro dengan menulis "Thanks my bro," balasnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sandro (@osandro9) on

Sandro sejatinya bukan orang baru di kasta tertinggi sepak bola Hong Kong. Meski lahir di Brasil, ia sudah memegang paspor Hong Kong dan telah mencatat 22 penampilan bareng timnas plus torehan tujuh gol.

Ia juga sudah malang melintang memperkuat klub-klub Liga Primer Hong Kong, termasuk membawa Kitchee FC dan Metro Gallery menjuarai beberapa kompetisi.

Sayang, catatan apik Sandro itu tidak berlannut di Liga 1 musim lalu. Ia dilepas manajemen PSM pada akhir 2018 usai performanya dianggap tidak memenuhi ekspektasi. 

Meski demikian, Sandro berhasil mencetak empat gol dari 11 laga yang dilakoni. Posisi yang ditinggalkan Sandro di PSM kemudian digantikan oleh striker Finlandia, Eero Markkanen.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM