INDOSPORT.COM - Bintang klub sepak bola Tottenham Hotspur, Son Heung-min, rupanya sempat memacari dua personel girl band Korea Selatan.
Son Heung-min dikabarkan bakal menjadi salah satu pasukan Tottenham Hotspur di final Liga Champions 2018/19 melawan Liverpool, Minggu (2/06/19) dini hari WIB di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid.
Kehebatan Son dalam bermain bola tak dapat diragukan lagi. Sepanjang musim 2018/19, pemain yang turut membela timnas Korea Selatan tersebut telah menorehkan 20 gol dan 10 assist di semua kompetisi.
Tak hanya menaklukan si bundar, Son ternyata juga handal dalam meluluhkan hati sederet wanita cantik.
Dilansir dari portal All K-pop, pria berusia 26 tahun tersebut sempat memacari dua anggota girl band asal Korea Selatan, yakni Bang Min-ah dan Yoo So Young.
Bang Min-ah merupakan personel Girls Day. Rumor kedekatannya Son dengan Minah mencuat ke publik pada pertengahan 2014.
A post shared by 유소영 So-Young,Yoo(You)🧸 (@ssossolovely) on
Kemudian pada 2015, Son dikabarkan menjalin hubungan spesial dengan aktris sekaligus mantan personel girlband After School, Yoo So Young. Momen kebersamaan mereka sempat tertangkap kamera paparazi.
Meski demikian, Son tampaknya kurang berjodoh dengan personel girlband. Hubungan Son dan So Young pun akhirnya kandas.
Saat ini, Son Heung-min diketahui tidak memiliki kekasih dan sedang berfokus pada keriernya di sepak bola.