Liga Indonesia

Komentar Bek Kalteng Putra Usai Debut di Timnas Indonesia U-23

Senin, 3 Juni 2019 17:46 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Aksi Rizky Dwi Febrianto saat memulai debutnya bersama Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Aksi Rizky Dwi Febrianto saat memulai debutnya bersama Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri menurunkan banyak pemain baru dalam uji coba melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (02/06/19). Salah satu yang mendapat kesempatan tampil adalah full back Kalteng Putra, Rizky Dwi Febrianto.

Bermain sebagai bek kiri, pemain berusia 21 tahun itu mendapat kesempatan tampil cukup lama hingga pertengahan babak kedua. Dia lantas digantikan Samuel Christianson.

Rizky merasa bersyukur akhirnya bisa menjalani debut dengan skuat sepak bola berjuluk Garuda Nusantara tersebut. Apalagi dia mendapat menit bermain yang cukup banyak dari Indra Sjafri.

"Alhamdulillah pertandingan sepak bola di debut saya berjalan maksimal. Saya bersyukur sekali bisa tampil bersama Timnas Indonesia U-23," ungkap Rizky, Senin (03/06/19).

Mantan bek Madura United itu mengaku sempat kaget mendapat panggilan mengikuti pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta. Apalagi dirinya sempat gagal dalam seleksi saat Timnas Indonesia U-23 masih diracik Luis Milla.

Untuk itu, dirinya akan bekerja keras dalam seleksi kali ini. Rizky juga berharap terus mendapat kepercayaan dari Indra Sjafri untuk menunjukkan performa sepak bola terbaiknya di lapangan.

"Mudah-mudah coach Indra terus memberi saya kesmepatan. Jika peluang itu ada, saya akan berikan yang maksimal untuk Indonesia," tegas pemain sepak bola kelahiran Jember itu.

Sebelumnya, CEO Kalteng Putra, Agustiar Sabran juga mengaku senang karena Rizky Fabianto masuk dalam skuat Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri. Ia berharap Rizky di Timnas Indonesia U-23 bisa memberi prestasi membanggakan.