Liga Indonesia

Kalahkan Blitar United, Modal Baik PSMS Lawan Persita

Jumat, 19 Juli 2019 20:43 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pemain PSMS Medan, Ilham Fathoni (kiri baju hijau) diapit pemain pemain bertahan Blitar United, Fafa Muhammad Zuhud (kanan baju putih). Foto: Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT Copyright: © Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pemain PSMS Medan, Ilham Fathoni (kiri baju hijau) diapit pemain pemain bertahan Blitar United, Fafa Muhammad Zuhud (kanan baju putih). Foto: Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - PSMS Medan kembali berhasil melanjutkan tren positif mereka dalam lanjutan Liga 2 Indonesia 2019 wilayah Barat.

Tim berjuluk Ayam Kinantan itu sukses meraih 3 poin usai menaklukkan tamunya Blitar United 3-1 dalam lanjutan pekan ke-6 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (19/07/19).

Gol kemenangan PSMS dicetak lewat sepasang gol Ilham Fathoni (39' dan 69') serta gol penalti sang kapten Legimin Raharjo (51'). Sedangkan gol tim tamu dicetak Mohammad Rezam Baskoro (83').

"Tentunya kita sangat bersyukur. Atas kemenangan ini kepercayaan diri para pemain semakin meningkat untuk laga selanjutnya. Ini semua berkat kerjasama semua pemain," kata pelatih PSMS Abdul Rahman Gurning, dalam temu pers usai pertandingan.

Gurning menyebut kemenangan timnya ini karena para pemain menjalankan instruksi sesuai perintah. Namun ia sedikit menyangkan skuat asuhannya kecolongan jelang laga berakhir.

"Anak-anak sedikit lengah. Ini seharusnya tidak boleh terjadi. Ini akibat kelengahan kita. Dan ini tetap menjadi evaluasi kita untuk membenahi pertahanan," ujarnya.

Rasa sujud syukur juga disampaikan kapten PSMS Legimin Raharjo dalam temu pers. Legenda hidup PSMS itu menyebut kemenangan ini modal bagus untuk laga selanjutnya.

"Alhamdulillah bisa meraih poin penuh (di kandang). Mudah-mudahan ini modal bagus bagi kita untuk lawan Persita Tangerang dan semoga bisa menang juga," harap sang kapten.