Bola Internasional

Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Eropa 2020 Rumania vs Spanyol: Pengorbanan Llorente Menangkan La Furia Roja

Jumat, 6 September 2019 04:14 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© @SeFutbol
Bek Spanyol, Sergio Ramos, mengeksekusi penalti ke gawang Rumania dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2020, Jumat (06/09/19). Copyright: © @SeFutbol
Bek Spanyol, Sergio Ramos, mengeksekusi penalti ke gawang Rumania dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2020, Jumat (06/09/19).

INDOSPORT.COM - Timnas Spanyol sukses meraih tiga poin dalam lawatan ke markas Rumania pada matchday ke-5 Kualifikasi Piala Eropa 2020 Grup F, Jumat (06/09/19). 

Bertandang ke Stadion Arena Nationala, La Furia Roja menang dengan skor tipis 1-2 lewat dua gol dari Sergio Ramos (29' p) dan Paco Alcacaer (47'). Sementara itu, satu gol balasan Rumania dicetak oleh Florin Andone (59'). 

Dengan hasil ini Spanyol untuk sementara kokoh di puncak klasemen Grup F dengan 15 poin. Sementara Rumania ada di posisi keempat dengan tujuh poin. 

Jalannya Pertandingan

Spanyol yang belum terkalahkan di grup langsung menggebrak di awal pertandingan. Paco Alcacer menjadi pemain yang berbahaya dengan berulangkali meneror pertahanan Rumania. 

Memasuki pertengahan babak pertama tepatnya menit ke-29 Spanyol mendapat hadiah penalti usai Ceballos dilanggar di kotak terlarang oleh Deac. Sergio Ramos yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya.

Unggul satu gol membuat Spanyol makin getol menekan pertahanan Rumania. Namun hingga jeda turun minum skor 1-0 tetap bertahan. 

Pada babak kedua Spanyol masih tetap tampil dominan. Baru dua menit babak kedua berjalan, Spanyol mencetak gol lewat sontekan Alcacer yang gagal dihalau pertahanan Rumania. 

Pada menit ke-59 Rumania berhasil memperkecil ketertinggalan melalui sundulan Andone yang memanfaatkan umpan dari Puscas. Skor tipis 2-1 membuat laga makin berjalan panas di babak kedua. 

Hasilnya, bek Spanyol, Diego Llorente, harus dikeluarkan oleh wasit akibat melanggar Puscas yang tengah berlari cepat sendirian di depan kotak penalti Spanyol. Diego Llorente sepertinya tak punya pilihan lain demi menyelamatkan timnya. 

Di penghujung laga Rumania mendapatkan peluang emas melalui tandukan Puscas. Namun, Kepa masih bisa menghalaunya. Skor 2-1 untuk kemenangan Spanyol pun bertahan hingga akhir pertandingan. 

Susunan Pemain

Rumania: Ciprian Tatarusanu; Ionut Nedelcearu, Vlad Chiriches, Dragos Grigore, Alin Tosca; Romario Benzar, Ciprian Deac, Razvan Marin, Nicolae Stanciu; Claudiu Keseru, George Puscas.

Spanyol: Kepa Arrizabalaga; Jesus Navas, Diego Llorente, Sergio Ramos, Jordi Alba; Fabian Ruiz, Sergio Busquets, Saul; Rodrigo Moreno, Paco Alcacer, Dani Ceballos.