Bola Internasional

Sempat Mandul, Bisakah Osvaldo Haay Cetak Gol ke Gawang Vietnam?

Senin, 9 Desember 2019 15:27 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Osvaldo Haay menjadi salah satu pemain penting yang bisa membantu Timnas Indonesia U-23 kalahkan Vietnam di partai final SEA Games 2019. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Osvaldo Haay menjadi salah satu pemain penting yang bisa membantu Timnas Indonesia U-23 kalahkan Vietnam di partai final SEA Games 2019.

INDOSPORT.COMOsvaldo Haay menjadi salah satu pemain penting yang bisa membantu Timnas Indonesia U-23 kalahkan Vietnam di partai final SEA Games 2019.

Seperti yang diketahui, pertandingan puncak antara Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam tersebut akan dilangsungkan pada Selasa (10/12/19) besok.

Hampir seluruh pecinta sepak bola Indonesia tentunya berharap agar para pemain Tim Garuda Muda tampil produktif di pertandingan final SEA Games 2019 nanti.

Berbicara soal produktivitas, tentunya akan tertuju pada satu nama, yakni Osvaldo Haay. Ia telah menjadi tumpuan di lini serang Timnas Indonesia U-23 pada ajang SEA Games 2019.

Sejauh ini, Osvaldo Haay menjelma sebagai mesin gol Garuda Muda dengan koleksi 8 gol dari 6 laga SEA Games 2019. Catatan tersebut tentunya yang sangat fantastis bagi seorang striker.

Gol terbanyak Osvaldo ditorehkan saat membantai habis Brunei di petandingan ke-4 fase grup. Dalam kemenangan telak 8-0 tersebut, Osvaldo Haay sukses catatkan hattrick.

Dirinya juga mampu tampil konsisten dengan selalu mencetak gol ke gawang lawan dalam tiga pertandingan terakhir SEA Games 2019. Konsistensi ini tentunya sangat dibutuhkan ketika bermain di final melawan Vietnam U-23.

Pasalnya, Vietnam menjadi satu-satunya tim yang tak bisa dibobol oleh Osvaldo Haay di SEA Games 2019. Seperti yang diketahui, hampir semua tim yang dihadapi Garuda Muda berhasil ia bobol.

Striker yang masih berusia 22 tahun ini berhasil membobol gawang Thailand, Singapura, Laos, Brunei Darussalam, dan Myanmar. Hanya Vietnam yang belum ia bobol di ajang SEA Games 2019.

© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-23, Osvaldo Haay usai mencetak gol ke gawang Myanmar U-23 babak semifinal SEA Games Filipina 2019, Sabtu (07/12/19). Copyright: Ronald Seger Prabowo/INDOSPORTSelebrasi pemain Timnas Indonesia U-23, Osvaldo Haay usai mencetak gol ke gawang Myanmar U-23 babak semifinal SEA Games Filipina 2019, Sabtu (07/12/19).

Pertandingan puncak nanti akan menjadi kesempatan bagi Osvaldo Haay untuk menyempurnakan catatannya di SEA Games 2019.

Karena jika ia sukses mencetak gol, penyerang kelahiran Jayapura tersebut menjadi pemain yang mampu membobol gawang setiap lawan di sepanjang SEA Games 2019.

Sempat mandul pada pertandingan ke-3 fase grup, Osvaldo Haay bahkan tidak mendapatkan kesempatan peluang emas untuk mencetak gol ke gawang Vietnam.

Pada pertandingan tersebut, justru gelandang Sani Riski dan Irkham Milla menjadi pemain yang aktif masuk ke area pertahanan lawan dan mengancam gawang Vietnam.

Osvaldo Haay tentunya harus lebih aktif mengancam pertahanan Vietnam di laga final SEA Games 2019 nanti. Meski nantinya ia ditempatkan sebagai penyerang lubang, tak ada alasan bagi dirinya untuk tidak produktif.

Karena pada pertandingan melawan Myanmar kemarin, Indra Sjafri menarik Osvaldo Haay ke belakang untuk menemani Rafli Mursalim yang diplot sebagai penyerang tengah.

Meski tak bertugas sebagai ujung tombak, Osvaldo Haay tetap mencetak gol penting di laga Myanmar vs Timnas Indonesia U-23. Dengan begitu, tak ada alasan bagi Osvaldo Haay untuk tak berselebrasi di final nanti.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam ini pun juga menjadi pembuktian siapa striker terbaik di SEA Games 2019. Mengingat, striker Vietnam Ha Duc Chinh juga menghuni puncak daftar top skor dengan koleksi 8 gol.

Namun yang terpenting, siapapun pencetak gol di pertandingan final SEA Games 2019 nanti, Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih medali emas. Jika Osvaldo Haay tak mencetak gol pun tak akan menjadi masalah.