Bola Internasional

Heerenveen Resmi Depak 3 Pemain, Penghancur Kaki Evan Dimas Tunggu Waktu

Rabu, 5 Februari 2020 20:17 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Doan Van Hau yang dijuluki penghancur kaki Evan Dimas tinggal menunggu waktu bakal didepak dari klub kasta tertinggi Liga Belanda, Heerenveen.

Hal itu terkait ketegasan manajemen Heerenveen yang telah mendepak tiga pemain baru-baru ini karena tidak memberikan kontribusi terhadap tim.

Dilansir dari Zing.vn, pada 31 Januari 2020 lalu, Heerenveen resmi melepas pemain muda asal Denmark, Emil Frederiksen karena dinilai tidak berkembang sejak bergabung pada 2017 lalu. Padahal Emil Frederiksen masih terikat kontrak bersama Heerenveen hingga Februari 2022.

Tak hanya Emil Frederiksen, dua pemain lainnya yakni Nemanja Mihajlovic dan Anders Dreyer juga ikut didepak lantaran tidak menunjukan progres yang positif.

Tentu ketegasan manajemen Heerenveen akan membuat Doan Van Hau terancam ikut dibuang kembali ke klub Vietnam, Hanoi FC.

Di Heerenveen, Doan Van Hau tercatat hanya bermain selama empat menit sejak bergabung pada September 2019 lalu. Ini merupakan kerugian besar Doan Van Hau yang dianggap menjadi pahlawan Vietnam karena sukses mengalahkan Timnas Indonesia di final SEA Games 2019 lalu.

Karena ingin mengasah kemampuan di Belanda, Doan Van Hau bahkan rela menolak tawaran Park Hang-seo untuk membela Vietnam di Piala Asia U-23 2020 lalu. Alhasil, Vietnam tanpa adanya Doan Van Hau langsung gugur di fase grup Piala Asia U-23 2020.