In-depth

Duel Antarlini Manchester United vs Manchester City, Siapa Dominan?

Minggu, 8 Maret 2020 16:56 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Manda/Indosport.com
Dua tim sekota, Manchester United dan Manchester City, harus saling sikut di pekan ke-29 Liga Inggris, Minggu (08/03/20). Copyright: © Grafis: Manda/Indosport.com
Dua tim sekota, Manchester United dan Manchester City, harus saling sikut di pekan ke-29 Liga Inggris, Minggu (08/03/20).

INDOSPORT.COM - Dua tim sekota, Manchester United dan Manchester City, harus saling sikut di pekan ke-29 Liga Inggris, Minggu (08/03/20). Selayaknya pertandingan derby, laga Manchester United vs Manchester City tentu akan menyajikan pertarungan sengit di atas lapangan. 

Kedua tim bermodalkan pemain-pemain bintang yang siap merubah jalannya laga. Man City sendiri sedikit diunggulkan karena memiliki skuad yang lebih solid. Terbukti dari peringkat kedua tim yang terpaut cukup jauh. 

Akan tetapi, Manchester United juga sedang dalam kepercayaan diri penuh usai tak terkalahkan di 9 laga beruntun. Bermain di kandang tentu bisa memberikan keunggulan tersendiri. 

Laga seru dan terbuka pun dijamin bakal tersaji malam nanti. Sebelum menyaksikan laga, berikut ini kami ulas duel antarlini kedua tim. 

Belakang

© John Peters/GettyImages
Derby Manchester antara Man City vs Man United di Liga Inggris 2019-2020 pertemuan pertama. Copyright: John Peters/GettyImagesDerby Manchester antara Man City vs Man United di Liga Inggris 2019-2020 pertemuan pertama.

Kedua tim memainkan formasi yang berbeda di laga malam nanti. Man United selama beberapa laga terakhir sering menggunakan formasi 4-1-2-1-2 di bawah Solskjaer. Sementara Man City tetap pada pakemnya 4-3-3 ala Guardiola. 

Satu kesamaan di dua tim adalah penggunaan sistem empat bek. Man United memainkan empat bek atas nama Wan-Bissaka (kanan), Lindelof (tengah), Maguire (tengah), dan Shaw (kiri). 

Namun, pada pertandingan ini Man United harus ditinggal oleh Maguire yang mengalami cedera. Sebagai gantinya, Man United bakal memainkan Eric Bailly

Sementara di kubu Manchester City bertengger nama-nama seperti Cancelo (kanan), Stontes (tengah), Otamendi (tengah), dan Mendy (kiri). 

Secara statistik di Liga Inggris, kualitas pertahanan kedua tim terbilang biasa saja. Man City musim ini memeragakan lini belakang yang tak cukup maksimal. 

The Citizens sudah kebobolan 29 gol. Sementara Man United juga sudah kebobolan 30 gol. 

Tengah

© https://twitter.com/SquawkaNews
Pertandingan Piala FA Derby County vs Manchester United Copyright: https://twitter.com/SquawkaNewsPertandingan Piala FA Derby County vs Manchester United

Lini tengah jadi pertarungan yang menarik karena kedua tim memainkan taktik yang berbeda. Man United total memasang empat pemain dengan Bruno Fernandes berperan sebagai penyerang lubang atau playmaker. 

Man United juga memasang Nemanja Matic sebagai gelandang bertahan. Sementara dua gelandang kiri dan kanan bakal ditugaskan kepada McTominay dan Fred. 

Sejak awal tahu ini, lini tengah Man United sanggup tampil baik dan mendominasi. Terbukti dari catatan tak terkalahkan di 9 laga.

Kedatangan Bruno Fernandes mampu menghidupkan lini tengah Man United. Bola pun semakin mudah untuk dialirkan ke lini depan. Bruno juga mahir dalam mencetak gol termasuk mengeksekusi bola mati. 

Di kubu Manchester City tugas lini tengah dibebankan kepada Bernardo Silva, Rodri, dan David Silva. Kehilangan Kevin de Bruyne di laga ini tentu sangat merugikan. Sebab, De Bruyne merupakan gelandang terbaik Eropa saat ini yang sudah membuat 20 assist dari 35 laga di semua kompetisi. 

Dampak absennya De Bruyne terlihat dari dua laga terakhir yang dilakoni Man City, yakni melawan Sheffield United (1-0) dan Aston Villa (1-0). Walau mampu memenangkan laga, namun mereka seperti kehilangan ketajaman di lini depan. 

Akan tetapi, bukan berarti gelandang-gelandang Man city saat ini patut diremehkan. Tanpa kehadiran De Bruyne, Man City tetap mampu tampil mendominasi dan menekan. 

Depan

© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Striker Manchester City, Sergio Aguero merayakan golnya di Piala FA ke gawang Sheffield Wednesday Copyright: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty ImagesStriker Manchester City, Sergio Aguero merayakan golnya di Piala FA ke gawang Sheffield Wednesday

Kedua tim memiliki pemain-pemain bagus di lini depan. Tentu, Manchester City lebih unggul dari Man United. 

Hal ini terlihat dari statistik para penyerang mereka. Man City yang menggunakan formasi tiga penyerang memiliki lini depan yang sangat hidup. Para pemain depannya mampu tampil subur. 

Sergio Aguero yang dipasang di ujung tombak sudah membuat 16 gol. Sementara Raheem Sterling mencetak 11 gol yang disusul Riyad Mahrez dengan 10 gol. 

Di kubu Man United, lini serang mereka musim ini tak terlalu wah. Namun begitu sejumlah pemain patut diacungi jempol seperti Marcus Rashford yang sudah membuat 14 gol. Disusul oleh Anthony martial dengan 10 gol. 

Akan tetapi, dalam laga ini Man United harus kehilangan sosok Rashford yang masih cedera. Tentu ini jadi kerugian besar bagi The Red Devils. Sebagai gantinya, mereka bakal memainkan penyerang belia, Mason Greenwood, yang sejauh ini baru mencetak 5 gol.