Liga Indonesia

PSS Sleman Libur Panjang, Irfan Bachdim Ajak Keluarga Karantina di Bali

Jumat, 20 Maret 2020 19:25 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Bintang anyar PSS Sleman, Irfan Bachdim, memutuskan untuk mengajak istri dan kedua anaknya menjalani isolasi mandiri di Bali selama masa jeda Liga 1 2020.

Keputusan itu diambil oleh Irfan Bachdim setelah manajemen PSS memutuskan untuk meliburkan para pemain hingga akhir Maret.

Kepastian tersebut disampaikan Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando dalam rilis yang diterima awak media olahraga termasuk INDOSPORT.  Penyebaran wabah virus Corona jadi faktor utama keputusan pembatalan latihan.

"Mempertimbangkan kondisi terkini serta mementingkan aspek kesehatan pemain serta ofisial, maka tim pelath akan meliburkan tim mulai 20-30 maret atau sampai ada instruksi resmi berikutnya dari PSSI," kata manajer PSS, Danilo Fernando, Kamis (19/3/20).

Irfan Bachdim pun bergegas terbang ke Bali bersama dengan istri dan kedua anaknya. Istri Irfan, Jennifer, pun mengungkapkan hal serupa di Insta story akun Instagram pribadinya yang diunggah pada Jumat (20/3/20).

"Kembali ke Bali. Kemarin kita terbang ke Jogja untuk masalah kerjaan, tetapi liga sepak bola dihentikan untuk minggu-minggu mendatang dan pekerjaan saya juga dibatalkan kerena keperluan social distancing untuk memerangi #Covid19," tulis Jennifer.

"Jadi kita kembali ke bali untuk #selfquarantine! Jaga keamanan dan tetap di rumah agar tetap aman," sambungnya lagi. 

© Instagram
Unggahan Insta Story Jennifer Bachdim. Copyright: InstagramUnggahan Insta Story Jennifer Bachdim.

Sesuai dengan anjuran pemerintah, Irfan Bachdim memilih untuk menerapkan social distancing dan tetap tinggal di rumah agar dapat memutus rantai penyebaran virus corona.

Dari perkembangan terkini, sudah ada 396 kasus virus corona di Indonesia. Jumlah korban meninggal dunia mencapai 32 orang dan 17 lainnya dinyatakan sembuh.