Liga Indonesia

3 Pemain Timnas Indonesia Bisa Luis Milla Bawa Jika Latih Persija

Minggu, 26 April 2020 10:39 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Diprediksi ada 3 pemain Timnas Indonesia yang bisa dibawa Luis Milla andai suatu saat nanti latih kampiun Liga 1 2018 Persija Jakarta. Copyright: © INDOSPORT
Diprediksi ada 3 pemain Timnas Indonesia yang bisa dibawa Luis Milla andai suatu saat nanti latih kampiun Liga 1 2018 Persija Jakarta.

INDOSPORT.COM - Diprediksi ada 3 pemain Timnas Indonesia yang bisa dibawa Luis Milla andai suatu saat nanti latih kampiun Liga 1 2018 Persija Jakarta.

Pelatih asal Spanyol itu saat ini masih menganggur usai kontraknya di Timnas Indonesia tak diperpanjang oleh PSSI sejak 2018 lalu (hampir dua tahun).

Usai lama menganggur, Milla mengaku rindu dalam melatih sebuah klub sepak bola. Hal itu dicurahkan Milla dalam sebuah wawancara dengan media massa Spanyol, AS.

Milla mengaku siap mendengar semua tawaran dari klub-klub Divisi 2 Liga Spanyol usai wabah virus corona (COVID-19) berakhir. Karena masih satu lingkungan dengan tempatnya tinggal.

"Jika tidak, saya masih memiliki opsi lain agar dapat melatih klub lagi, seperti kala berkarier di Uni Emirat Arab (UEA) atau Indonesia," ujar Milla dilansir AS, Jumat (24/04/20).

Negara terakhir yang disebutkan Milla cukup menarik. Meski sempat mengalami hubungan kurang baik dengan PSSI, tetapi Milla masih mau berkiprah di Indonesia.

Apalagi, Milla sempat mendapat tawaran dari Persija pada awal 2019 lalu. Namun, saat itu, Milla ingin kembali berkumpul dengan keluarga usai lama tinggal di Indonesia.

"Ya, kurang lebih begitu," ujar Direktur Olahraga Persija Ferry Paulus ke awak media, Juni 2019 lalu.

© Herry Ibrahim/Indosport
Pelatih Timnas U-22, Luis Milla. Copyright: Herry Ibrahim/IndosportMantan pelatih Timnas Indonesia asal Spanyol, Luis Milla.

Persija sempat memakai jasa mantan asisten kepala pelatih Luis Milla di Timnas Indonesia, Julio Banuelos dan Eduardo Perez.

Artinya, Milla bisa sedikit mendapat gambaran serta masukan dari keduanya untuk berkarier di Indonesia dan jika nantinya berlabuh ke Persija.

Andai resmi ke Persija, Milla diprediksi bisa mendatangkan tiga pemain kesayangannya di Timnas Indonesia dulu. Siapa saja mereka?

1. Andy Setyo

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Andy Setyo dalam pemusatan latihan yang dipimpin oleh Shin Tae, yong (Selasa, 17/02/20). Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTAndy Setyo dalam pemusatan latihan yang dipimpin oleh Shin Tae, yong (Selasa, 17/02/20).

Bek milik Tira Persikabo Andy Setyo menjadi salah satu pemain Timnas Indonesia era Luis Milla yang selalu masuk dalam daftar panggil pemusatan latihan dan pertandingan.

Milla diketahui telah menyukai gaya bermain Andy Seto sejak menonton pertandingan Bhayangkara FC vs Tira Persikabo, akhir April 2017 lalu.

Terlebih pada awal 2020, Andy Setyo sempat digosipkan merapat ke Persija meski akhirnya tidak jadi. Jika Milla latih Persija, kemungkinan Andy bisa diboyonng.

2. Zulfiandi

© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Pemain Timnas U-23, Zulfiandi berjibaku dengan pemain Brunei di laga SEA Games 2019. Copyright: Ronald Seger Prabowo/INDOSPORTPemain Timnas Indonesia U-23, Zulfiandi berjibaku dengan pemain Brunei di laga SEA Games 2019.

Berikutnya ada gelandang pengalir bola kepunyaan Madura United Zulfiandi yang bisa saja diboyong Luis Milla.  Zulfiandi menjadi andalan di Timnas Indonesia era Milla.

Zulfiandi merupakan tandem gelandang Persija Evan Dimas pada masa dilatih Indra Sjafri dulu. Koneksi keduanya bisa dimanfaatkan Milla jika latih Persija.

Apalagi, Zulfiandi bisa menjaga kedalaman dan dipadukan dengan Evan Dimas dalam menguasai area tengah lewat operan-operan akuratnya ke lini depan.

3. Septian David Maulana

© Herry Ibrahim/Indosport.com
Septian David Maulana berusaha untuk mendapatkan bola dari serangan pemain Timor Leste. Copyright: Herry Ibrahim/Indosport.comPemain Timnas Indonesia Septian David Maulana berusaha untuk mendapatkan bola dari serangan pemain Timor Leste.

Terakhir, andai latih Persija, Luis Milla bisa mengangkut pemain PSIS Semarang Septian David Maulana. Mengingat Septian kerap jadi andalan Milla di Timnas Indonesia dulu.

Septian juga pernah mengutarakan kalau permainan dirinya turut berkembang di bawah asuhan Milla. Sehingga chemistry keduanya sudah terbangun.

Dengan kekuatan finansial Persija, tampaknya memboyong Septian untuk membuat skema Milla berjalan di lapangan menjadi hal yang bisa saja terjadi.