Liga Italia

Inter Milan Umumkan 3 Pemain Positif Virus Corona Termasuk Radja Nainggolan

Jumat, 9 Oktober 2020 18:11 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
© Getty Images
Inter Milan umumkan 3 pemainnya positif virus corona termasuk Radja Nainggolan. Copyright: © Getty Images
Inter Milan umumkan 3 pemainnya positif virus corona termasuk Radja Nainggolan.

INDOSPORT.COM - Klub raksasa Serie A Italia, Inter Milan, mengumumkan ada tiga pemain yang positif virus corona termasuk gelandang, Radja Nainggolan.

Selain Radja Nainggolan, dua pemain Inter Milan yang baru saja dinyatakan positif virus corona yaitu Roberto Gagliardini dan Ionut Radu.

"Roberto Gagliardini  dan Radja Nainggolan  dinyatakan positif COVID-19 menyusul pemeriksaan yang dilakukan di Appiano Gentile dalam beberapa hari terakhir," tulis laman resmi Inter Milan.

"Ionut Radu  juga dinyatakan positif pagi ini, setelah dilakukan tes kemarin. Pemeriksaan lebih lanjut dijadwalkan besok," imbuhnya.

Sebelum mengumumkan kasus terbaru, dua pemain Inter Milan yakni Alessandro Bastoni dan Milan Skriniar juga dinyatakan positif COVID-19. Kini mereka sudah menjalani karantina dan mengikuti protokol kesehatan.

Sementara itu, belum ada informasi terbaru mengenai pertandingan derby antara Inter Milan vs AC Milan pada Sabtu (17/10/2020) mendatang, apakah akan tetap digelar atau ditunda.

Kini Otoritas kesehatan setempat (ASL) masih melakukan peninjauan apakah kedua klub harus menjalani karantina atau tidak.

Saat ini total kasus virus corona di Italia sudah mencapai 338.398 jiwa. Jumlah itu membuat negeri pizza bertengger di urutan ke-14 negara terbanyak kasus corona.