Bola Internasional

Media Malaysia Ikut Kecewa Piala Dunia U-20 2021 Batal Digelar

Sabtu, 26 Desember 2020 09:34 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
© Fox Sports Asia
Tidak hanya Indonesia, Malaysia pun ikut merasakan kekecewaaan dengan keputusan FIFA membatalkan ajang bergengsi Piala Dunia U-20 2021. Copyright: © Fox Sports Asia
Tidak hanya Indonesia, Malaysia pun ikut merasakan kekecewaaan dengan keputusan FIFA membatalkan ajang bergengsi Piala Dunia U-20 2021.

INDOSPORT.COM - Tidak hanya Indonesia, Malaysia pun ikut merasakan kekecewaaan dengan keputusan FIFA membatalkan ajang bergengsi Piala Dunia U-20 2021.

Media Malaysia, Vocketfc, mengungkapkan kalau batalnya Piala Dunia U-20 2021 membuat pemain muda mereka bernama Luqman Hakim, Wan Kuzri, Umar Hakeem dan Firdaus Kaironissam gagal mendapatkan pengalaman berharga.

Padahal Luqman Hakim sudah diboyong bermain di klub Liga Belgia, K.V. Kortrijk agar mampu membawa perubahan besar bagi timnas Malaysia U-19. Mereka optimistis mampu berada di empat besar turnamen Piala Asia U-19 dan lolos ke Piala Dunia U-20 2021.

"Pemain muda seperti Luqman Hakim, Wan Kuzri, Umar Hakeem dan Firdaus Kaironissam kini kehilangan kesempatan bermain di level tertinggi. Pada 2023, Malaysia akan diwakili oleh pemain-pemain dari generasi baru," tulis Vocketfc.

Sementara itu, FIFA telah menetapkan kalau batalnya Piala Dunia U-20 2021 akan digati pada 2023 mendatang. FIFA juga kembali menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah.

Akan tetapi pada 2023 usia Luqman Hakim dkk sudah tidak memenuhi syarat untuk ikut di ajang Piala Dunia U-20. Kemungkinan mereka akan diikut sertakan ke skuat senior dalam ajang Piala Asia 2023 bila timnas Malaysia mampu lolos di babak kualifikasi.