Bola Internasional

Hasil Pertandingan Euro 2020 Inggris vs Denmark: Diwarnai Penalti Kontroversial, Inggris ke Final

Kamis, 8 Juli 2021 04:36 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
 Copyright:
Perpanjangan Waktu

Tiga menit babak perpanjangan waktu berjalan, Inggris mendapat kesempatan lewat Harry Kane. Sayangnya, tembakannya masih bisa digagalkan Schmeichel.

Menit ke-95, Southgate memasukkan 2 pemain sekaligus yakni Phil Foden dan Jordan Henderson, menggantikan Mason Mount dan Declan Rice.

Masuknya kedua pemain menambah serangan Inggris. Namun, mereka membuang sejumlah peluang lewat Grealish dan Sterling.

Penalti! Menit ke-104, Inggris mendapatkan hadiah penalti setelah Sterling terjatuh di kotak terlarang meski hanya terjadi kontak ringan. Namun, tinjauan VAR memastikan penalti diberikan meski diprotes oleh Denmark.

Eksekusi Harry Kane sejatinya berhasil digagalkan Schmeichel, tapi bola kembali jatuh ke kaki Kane yang tak mengulangi kesalahan untuk mencetak gol. Inggris berbalik unggul 2-1.

Di babak kedua perpanjangan waktu, Inggris yang bermainaman berhasil mempertahankan keunggulan mereka. Laga pun akhirnya berakhir dengan kemenangan 2-1 Inggris atas Denmark.

Hasil ini membawa Inggris ke final Euro 2020 untuk bertemu Italia, Senin (12/07/21) pukul 02.00 WIB. Ini sekaligus menjadi final pertama Tiga Singa di Euro, sekaligus final kedua di ajang besar setelah Piala Dunia 1966 ketika mereka jadi juara.

Susunan pemain:

Inggris (4-2-3-1): Pickford; Walker, Stones, Maguire, Shaw; Rice (Henderson 95’), Phillips; Saka (Grealish 69’) (Trippier 106'), Mount (Foden 95’), Sterling; Kane.

Denmark (3-4-2-1): Schmeichel; Christensen (Andersen 79’), Kjaer, Vestergaard (Wind 105’); Stryger-Larsen (Wass 67’), Hojbjerg, Delaney (Jensen 88’), Maehle; Braihtwaite, Damsgaard (Poulsen 67’); Dolberg (Norgaard 67’).