Liga Inggris

Tersandung Kasus Kekerasan, Manchester United Resmi Hukum Mason Greenwood

Senin, 31 Januari 2022 15:01 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Prio Hari Kristanto
© Michael Regan/Getty Images
Manchester United telah memberikan hukuman tegas untuk Mason Greenwood usai terlibat kasus tindak kekerasan kepada kekasihnya. Copyright: © Michael Regan/Getty Images
Manchester United telah memberikan hukuman tegas untuk Mason Greenwood usai terlibat kasus tindak kekerasan kepada kekasihnya.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris, Manchester United, telah memberikan hukuman tegas untuk Mason Greenwood usai terlibat kasus tindak kekerasan kepada kekasihnya. 

Manchester United memutuskan untuk melarang Mason Greenwood ikut latihan maupun tampil dalam pertandingan sampai ada pemberitahuan lebih lanjut.

Keputusan tegas itu diambil setelah Greenwood tersandung kakus kekerasan. Polisi Greater Manchester juga mengatakan bahwa seorang pria berusia 20-an telah ditangkap setelah seorang wanita mengaku jadi korban kekerasan.

Wanita yang dimaksud adalah Harriet Robson. WAGs Manchester United itu mengunggah gambar dan video dirinya di media sosial usai mendapat kekerasan dari Mason Greenwood.

"Penyelidikan diluncurkan dan setelah penyelidikan, kami dapat mengonfirmasi seorang pria berusia 20-an telah ditangkap karena dicurigai melakukan pemerkosaan dan penyerangan," demikian pernyataan dari pihak kepolisian dilansir dari Euronews.

Pria yang tidak disebutkan namanya itu tetap ditahan untuk diinterogasi dan hingga kini penyelidikan masih berlangsung. Polisi Greater Manchester belum berkomentar apakah yang dimaksud, tetapi pernyataan itu diberikan setelah penyelidikan dilakukan tentang tuduhan tersebut.

Sebelumnya publik dihebohkan dengan postingan Harriet Robson yang menunjukkan wajahnya berdarah dan memar di beberapa bagian tubuh. Postingan itu langsung menyedot perhatian publik dan menjadi viral.

"Ini untuk siapa saja yang ingin tahu tentang apa yang sebenarnya dilakukan Mason Greenwood kepada saya," tulis Harriet Robson.