Liga Italia

Fakta-Fakta Saham Lecce Dibeli Pengusaha Indonesia, Raffi Ahmad Hanya Pendamping

Sabtu, 28 Mei 2022 07:42 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Berikut merupakan fakta-fakta akuisisi klub Liga Italia, Lecce, yang dilakukan salah satunya oleh pengusaha Indonesia, Alvin Sariaatmadja. Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Berikut merupakan fakta-fakta akuisisi klub Liga Italia, Lecce, yang dilakukan salah satunya oleh pengusaha Indonesia, Alvin Sariaatmadja. Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

INDOSPORT.COM – Berikut merupakan fakta-fakta akuisisi klub Liga Italia, Lecce, yang dilakukan salah satunya oleh pengusaha Indonesia, Alvin Sariaatmadja yang diikuti oleh selebriti Indonesia, Raffi Ahmad.

Baru-baru ini, media Indonesia dihebohkan dengan perjalanan Raffi Ahmad ke Roma, Italia, yang ternyata untuk berkunjung ke markas klub Liga Italia, Lecce.

Rumor kemudian berembus bahwa pemilik klub Liga 1, RANS Cilegon FC ini berencana menanamkan modalnya di Lecce, klub yang baru saja promosi ke kasta teratas di Liga Italia.

Namun demikian, kabar ini kemudian segera menghilang ketika akun Instagram Lecce kemudian mengemukakan soal siapa yang bakal masuk dalam dewan pemilik klub yang baru.

Salah satu nama yang masuk adalah Presiden EMTEK Group, Alvin Sariaatmadja yang turut serta menanamkan modalnya di Lecce.

Namun demikian, ada beberapa fakta menarik yang kemudian mengikuti akusisi Lecce oleh grup pengusaha yang di dalamnya ada salah satu taipan media Indonesia tersebut.

Raffi Ahmad Hanya Pendamping

Ikut dalam rombongan Alvin Sariaatmadja saat bertandang ke Stadion Via del Mare, Kandang Lecce, Raffi Ahmad ternyata tak ikut menanamkan modalnya di klub, melainkan hanya sebagai pendamping rombongan.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Lecce dalam keterangan unggahan Instagram pada Jumat (27/05/22).

Dalam keterangan unggahan tersebut, Lecce menjelaskan adanya pemodal baru yang masuk, seperti bankir Italia dan Swiss, Francesco Jean Collardi, Pascal Picci dan pengusaha Indonesia, Alvin Sariaatmaja.

“Mendampingi delegasi, ada influencer Indonesia, Raffi Ahmad (atau dalam keterangan disebutkan akun Instagram pribadinya @Raffinagita1717,” tulis akun resmi Lecce.