In-depth

Bikin Ten Hag Mabuk Kepayang, 4 Nilai Tambah Jika Man United Rekrut Davide Frattesi

Senin, 28 November 2022 16:25 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
© Reuters/Alessandro Garofalo
Davide Frattesi saat laga Serie A Liga Italia antara Atalanta vs Sassuolo Copyright: © Reuters/Alessandro Garofalo
Davide Frattesi saat laga Serie A Liga Italia antara Atalanta vs Sassuolo

INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, akan mendapatkan empat nilai tambah jika mendatangkan gelandang asal Italia, Davide Frattesi, dari Sassuolo.

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag rupanya sudah mendapatkan target baru untuk mengisi posisi gelandang. Namanya belakangan terus dikaitkan dengan Manchester United yang kabarnya membutuhkan gelandang baru.

Belakangan, Manchester United disebut sudah mengamati gelandang Sassuolo ini, seperti diungkap oleh La Gazzetta dello Sport.

Pasalnya, The Red Devils ingn memperbaiki lini tengah, yang terus-menerus mengandalkan Christian Eriksen dan Casemiro.

Hanya dua pemain berkualitas tak membuat Manchester United merasa cukup, karena butuh setidaknya satu pemain tambahan lagi.

Hal ini demi bisa melapis Bruno Fernandes yang kerap tampil inkonsisten dan Donny van de Beek yang jelas tak berkembang di Manchester United.

Davide Frattesi sendiri jelas merupakan opsi terbaik untuk Manchester United, karena baru berusia 23 tahun dan jelas punya tenaga lebih baik.

Selain itu, pemain yang satu ini dikenal sebagai pemain dinamis yang tentu akan membawa keuntungan untuk Manchester United.

Berikut empat nilai plus yang didapat Manchester United jika mendatangkan Davide Frattesi dari Sassuolon yang merupakan pemain idaman Erik ten Hag.