Liga 1

Modal Penting Persik Untuk Bangkit di Liga 1 Usai Menang 5-2 Kontra Arema FC

Minggu, 16 Juli 2023 03:45 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Subhan Wirawan
© MO Persik Kediri
Pelatih Persik Kediri asal Brasil, Marcelo Rospide. Copyright: © MO Persik Kediri
Pelatih Persik Kediri asal Brasil, Marcelo Rospide.

INDOSPORT.COM - Persik Kediri mendapat momentum tepat untuk bangkit setelah raih kemenangan perdananya pada Liga 1 Indonesia musim 2023/24 melawan sang rival, Arema FC.

Kemenangan yang bahkan akan terus dikenang, seiring mengalahkan Arema FC yang notabene tim rival dalam Derby Jatim di Stadion Brawijaya, Sabtu (15/7/23).

"Seperti yang saya bilang, bahwa pertandingan derby seperti ini sangat penting artinya bagi kami," ucap Marcelo Rospide dalam post-match press conference.

"Kami punya kemampuan untuk itu. Dan hari ini kami buktikan bisa mencapai target melalui kerja keras dari seluruh pemain," imbuh Pelatih Persik Kediri tersebut.

Kemenangan ini sangat melegakan skuat tim berjulukan Macan Putih itu. Lantaran dalam 2 laga sebelumnya, mereka hanya mengais satu angka.

Persik memulai Liga 1 dengan hasil imbang 1-1 menjamu Borneo FC (3/7/23) dan kalah 2-3 dalam Derby Jatim kontra Madura United (9/7/23).

Kemenangan Arema FC sekaligus memperbaiki catatan head to head kedua tim. Dari 6 kali pertemuan, Persik mencatat 3 kali kemenangan dan 3 kali kalah.

"Kemenangan hari ini tidak lepas dari penerapan yang benar dalam mencetak gol. Tim sudah bermain lebih efektif," Marcelo Rospide menerangkan.

"Untuk skema bola mati juga sesuai harapan. Para pemain selalu antusias dalam melakukannya di setiap latihan," sambung Pelatih Persik Kediri tersebut.

Tambahan tiga angka ini langsung berimbas positif terhadap posisi klasemen. Persik naik 10 tingkat ke urutan 5 besar dengan 4 poin dari 3 laga kompetisi.