Timnas Indonesia

Lawan Uzbekistan, Timnas Indonesia U-24 Siapkan Taktik hingga Babak Adu Penalti

Kamis, 28 September 2023 13:42 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© her
Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri mengaku sudah menyiapkan segara cara untuk melawan Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. Copyright: © her
Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri mengaku sudah menyiapkan segara cara untuk melawan Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri mengaku sudah menyiapkan segara cara untuk melawan Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. Bahkan dia sudah menyiapkan bila pertandingan harus diselesaikan hingga babak adu penalti.

Timnas Indonesia U-24 memang bakal menghadapi Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. Skuat Garuda meladeni permainan Uzbekistan di Shangcheng Sport Center Stadium, China, Kamis (28/09/23) pukul 15:30 WIB.

Laga ini diyakini tidak akan mudah dilalui oleh Timnas Indonesia. Terlebih bila berkaca dari pertandingan di babak penyisihan grup.

Timnas Indonesia U-24 tertatih-tatih di fase penyisihan grup dengan meraih satu kemenangan dan dua kali menelan kekalahan. Sementara Uzbekistan tampil perkasa dengan meraih dua kemenangan. 

Meski begitu, pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri menolak untuk menyerah. Dirinya pun membidik raihan tiga poin di laga sore nanti.

Bahkan Indra Sjafri sudah menyiapkan itu semua dan berjaga-jaga bila pertandingan harus sampai perpanjangan waktu dan babak adu penalti.

“Kami sudah antisipasi segalanya. Penalti,taktikal sudah kami siapkan,” ucap Indra Sjafri dalam situs resmi NOC.

Indra Sjafri juga menegaskan timnas Indonesia U-24 akan sepenuhnya fokus ke babak 16 besar Asian Games 2022 dengan tidak memikirkan siapa lawan selanjutnya jika berhasil lolos. 

“Kita step by step. Sekarang fokus dulu di pertandingan babak 16 besar. Setelah itu baru selanjutnya,” tukas dia.

Memang bila berhasil melewati hadangan Uzbekistan di babak 16 besar, Timnas Indonesia bakal meladeni perlawanan antara India atau Arab Saudi.