x

6 Pemain Muda Amerika Latin yang Akan Kejutkan Eropa

Sabtu, 14 Mei 2016 15:13 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja

Sebagaimana diketahui, pemain dari Amerika Latin memang kerap menjadi andalan di beberapa klub besar di Eropa. Hal itu sudah terjadi sejak lama sekali.

Mulai dari era Diego Maradona, Pele, Gabriel Batistuta, Ronaldo de Lima, Lionel Messi hingga Neymar. Mereka sederet pemain dari Amerika Latin yang menjadi bintang di klub Eropa.

Bahkan, tidak jarang mereka sudah menjadi pemain andalan sejak usia masih muda. Nah, tahun ini kemungkinan akan ada sejumlah pemain muda yang siap bersinar bersama klub Eropa.  

Berikut ini, INDOSPORT akan coba ulas 6 pemain muda Amerika Latin yang siap menjadi bintang di Eropa.


1. Gabriel Barbosa

Gabriel Barbosa, calon bintang dari Brasil.

Usia: 19 Tahun

Nasional: Brasil 

Klub: Santos

Posisi: Striker

Ketika Neymar memutuskan untuk meninggalkan Santos pada musim 2013, Gabriel Barbosa merupakan pemain yang menggantikan posisinya.

Ya, pemain berusia 16 tahun itu menjadi tulang punggung bagi Santos dalam menciptakan gol sampai saat ini. Tidak heran, pemain itu mendapatkan julukan “Gabigol’.

Sebelumnya, banyak orang yang tidak mengetahui bakatnya sebelum melakukan debut untuk Santos. Padahal, Gabriel sudah membuat 600 gol selama bermain untuk tim muda Santos.

Kehebatan Gabigol sering dibandingkan dengan Neymar. Namun, pemain asal Brasil itu lebih berperan sebagai penyerang tengah di klubnya.

Tidak hanya memiliki finishing yang jempolan, Gabigol juga bisa menciptakan peluang untuk rekannya. Kini, sejumlah tim besar Eropa pun sudah mulai memantau perkembangannya.

<iframe src="https://streamable.com/e/03t5" width="560" height="315" frameborder="0" allowfullscreen webkitallowfullscreen mozallowfullscreen scrolling="no"></iframe>


2. Gabriel Jesus

Penyerang muda milik Palmeiras, Gabriel Jesus.

Usia: 19 Tahun

Nasional: Brasil

Klub: Palmeiras

Posisi: Sayap/striker

Selain Gabigol, Brasil kembali berpeluang melahirkan pemain calon bintang di masa mendatang. Namanya adalah Gabriel Jesus.

Penyerang Palmeiras itu memiliki skil yang dapat merepotkan pemain bertahan lawan. Gabriel juga dapat menyelesaikan peluang dengan baik.

Tidak heran, banyak klub besar di seluruh Eropa berusaha untuk mendekatinya. Kabarnya, Manchester United tertarik untuk meminang pemain berusia 19 tahun tersebut.

Jesus sangat impresif di tingkat usia muda, sering menciptakan banyak gol. Sejauh ini, dia sudah membuat 15 gol dalam 52 pertandingan.


3. Marlos Moreno

Pemain Atletico Nacional, Marlos Moreno calon pemain bintang.

Usia: 19 Tahun

Nasional: Kolombia

Klub: Atlético Nacional

Posisi: Sayap

Banyak orang yang menilai Moreno merupakan pemain berbakat di Amerika Latin. Moreno merupakan pemain andalan Atletico Nacional ketika melakukan serangan.

Pemain asal Kolombia tersebut mempunyai kecepatan dan kekuatan. Selain itu, Moreno juga memiliki teknik jempolan dalam mengocek lawannya.

Moreno juga mulai berkembang dalam memahami pentingnya kerja sama tim dan itu membuatnya menjadi salah satu pemain lengkap di usia muda.

Pemain sayap berusia 19 tahun itu menjadi bintang di turnamen Copa Libertadores tahun ini. Hasilnya, dia dipanggil untuk memperkuat tim nasional Kolombia oleh pelatih Jose Pekerman.


4. Jonathan Calleri

Penyerang Sao Paulo, Jonathan Calleri sedang melakukan selebrasi.

Usia: 22 Tahun

Nasional Argentina

Klub: Sao Paulo

Posisi: Striker

Setelah tidak diperpanjang oleh Boca Juniors, Jonathan Calleri memulai petualangan baru dengan pindah ke Brasil. Keputusannya itu sangat tepat karena Calleri cukup sukses bermain di Sao Paulo.

Pemain asal Argentina itu membuktikan bahwa dirinya merupakan salah satu penyerang papan atas di Amerika Latin.

Seorang pemain yang berbahaya bila sedang berada di kotak penalti lawan. Calleri memiliki kemampuan yang bagus dalam memegang bola.

Sao Paulo mampu memanfaatkan kekuatan dan kemampuannya yang sangat mengesankan ketika sedang berada di kotak terlarang.

Hal tersebut membuat sejumlah tim besar tertarik untuk merekrutnya. Bukan tidak mungkin, Calleri hijrah ke Eropa sebelum dipanggil untuk memperkuat tim nasional Argentina.

Praktis, kompetisi untuk meraih posisi penyerang di timnas Argentina pun semakin ketat.


5. Romel Quinonez

Salah satu aksi cemerlang kiper Bolivia, Romel Quinonez dalam menyelamatkan gawangnya.

Usia: 23 Tahun

Nasional: Bolivia

Klub: Bolívar

Posisi: Kiper

Selama Copa America di Chile pada musim panas kemarin, Quinonez seolah ingin membuktikan kepada dunia bahwa dirinya merupakan salah satu kiper hebat di dunia.

Kiper asal Bolivia itu melakukan sejumlah penyelamatan gemilang dan menjadi salah satu andalan negaranya di turnamen itu.

Sejak saat itu, Quinonez menjadi salah satu kiper utama tim nasinal Bolivia. Meski baru berusia 23 tahun,. dia memiliki kemampuan memimpin lini belakang negaranya.

Namun, bakat yang diperlihatkan oleh Quinonez membuat sejumlah tim Eropa akan tertarik untuk merekrutnya pada masa mendatang.


6. Rodrigo Bentancur

Selebrasi gelandang Boca Junior, Rodrigo Bentancur.

Usia: 18 Tahun

Nasional: Uruguay

Klub: Boca Juniors

Posisi: Gelandang Tengah

Awalnya, Bentancur memang gagal tampil mengesankan ketika mengikuti trial di sebuah klub Uruguay bernama Penarol di usia 13 tahun.

Namun, Bentancur tidak perlu khawatir. Boca Juniors memutuskan untuk memberikan kesempatan kepadanya berlatih bersama akademi sepakbola mereka. Keputusannya tepat.

Pemain berusia 18 tahun itu menjadi andalan Boca Juniors sejak Roman Riquelme memutuskan untuk meninggalkan klub itu.

Kendati memiliki tipe permainan yang sama dengan Riquelme, pemain asal Uruguay itu bermain lebih ke dalam. Dia mempunyai kemampuan dalam membaca permainan dan umpan akurat.

Bentancur juga sangat hebat dalam menggiring bola membuat pemain lawan kewalahan dan berpotensi menjadi playmaker andalan Uruguay di masa mendatang.

Rodrigo BentancurGabriel BarbosaGabriel JesusJonathan Calleri

Berita Terkini