x

Bukan PSG atau Man United, Klub Ini Punya Skuat Termahal di Dunia

Selasa, 12 September 2017 13:10 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Arum Kusuma Dewi
Ilustrasi bursa transfer sepakbola.

Sebuah lembaga riset independen asal Swiss yang fokus pada studi sepakbola, CIES Football Observatory, telah merilis daftar tim dengan skuat termahal di dunia. Data tersebut dibuat berdasarkan hasil riset dari aktivitas transfer masing-masing klub. 

Dari daftar 100 tim termahal di dunia, 10 besarnya dikuasai oleh tim-tim asal Inggris, dan Man City memuncaki daftar ini, disusul oleh Paris Saint-Germain di urutan kedua.

City memiliki total skuad musim ini sebesar 853 juta euro setara dengan Rp13,4 triliun, sedangkan PSG hanya kalah 3 juta euro, total skuat PSG saat ini memiliki harga 850 juta euro setara dengan Rp13 triliun. Kedua tim tersebut juga menjadi tim terboros pada bursa transfer musim ini.

Skuat Man City.

Selama bursa transfer panas musim lalu, City diklaim telah mengeluarkan dana 215 juta euro (Rp3,3 triliun) untuk membeli 5 pemain.

Sedangkan PSG, meski sudah memecahkan transfer rekor dunia untuk mendatangkan Neymar serta membeli Mbappe ke dalam skuatnya, ternyata total harga skuat PSG masih kalah dari Man City musim ini. Klub kaya Prancis itu total telah membelanjakan 402 juta euro (Rp6,3 triliun) pada bursa transfer Agustus lalu.

Baca Juga

Di posisi ketiga ditempati oleh rival sekota Manchester City, yakni Man United dengan nilai skuat mencapai 784 juta euro (Rp12,3 triliun).

Menariknya, hanya Real Madrid yang nilai skuatnya turun dalam daftar 10 besar tersebut. Skuat Los Blancos turun sebesar 138 juta euro (Rp2,1 triliun) dari musim lalu akibat melepas sejumlah pemainnya di musim panas ini.

Untuk daftar selengkapnya bisa klik di sini. Berikut 10 besar tim dengan skuat termahal di dunia:

Daftar skuat termahal di dunia. (sumber: football observatory)
Real MadridManchester UnitedManchester CityParis Saint-GermainBola Internasional

Berita Terkini