x

3 Mantan Pemain Inter Milan Ini Cocok Gabung ke Persib Setelah Mario Gomez Datang

Kamis, 30 November 2017 14:14 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Lanjar Wiratri

Kedatangan Roberto Carlos Mario Gomez ke Persib Bandung bisa membuka jalan para mantan bintang sepakbola merapat ke Kota Kembang. Pelatih berusia 60 tahun tersebut diketahui telah kenyang pengalaman di kompetisi Eropa.

Kesebelasan berjuluk Pangeran Biru itu resmi memakai tenaga Gomez untuk durasi kontrak dua musim. Pengangkatan arsitek asal Argentina sebagai nakhoda anyar merupakan kesungguhan Persib untuk kembali berjaya pada tahun depan.

Baca Juga

Gomez sebelumnya menukangi Klub Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT). Di Negeri Jiran, ia menetap selama dua tahun.

Usut punya usut, ternyata ada pengaruh legenda Inter Milan dalam kedatangan Gomez ke Persib. Mantan kapten mereka, Javier Zanetti, turut merekomendasikan jalan Gomez ke Kota Kembang.

Pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.

Selain itu, Gomez merupakan mantan asisten pelatih Inter pada 2001-2003 lalu. Dia menjadi tangan kanan dari arsitek kepala Nerazzurri, julukan Inter, Hector Cuper. Tercatat, empat kali Gomez menjadi asisten pelatih pria berambut putih tersebut.

Pertama, Gomez menjadi asisten Cuper di Liga Argentina bersama CA Lanus pada 1995-1997. Selanjutnya, Cuper membawa Gomez menuju Liga Spanyol dengan membesut Real Mallorca 1997-1999. Setelahnya, Valencia masih di La Liga Spanyol jadi pelabuhan mereka berdua berikutnya pada 1999-2001. Lalu Inter Milan pada rentang 2001-2003 jadi terakhir kali kebersamaan Gomez dan Cuper.

Hector Cuper dan Mario Gomez

Lepas dari bayang-bayang Cuper, Gomez mulai merintis peran sebagai pelatih kepala. Sebelum menangani Persib, arsitek berusia 60 tahun tersebut telah melanglang buana di Argentina, Ekuador, Hongkong, hingga Malaysia.

Hadirnya Gomez tentu bakal menguntungkan Maung Bandung, julukan Persib lainnya. Sebab, bisa saja ia tertarik untuk memakai tenaga mantan pemain Inter yang pernah diasuhnya pada musim depan.

INDOSPORT mencoba merangkum tiga mantan pemain Inter yang memiliki kemungkinan merapat ke Persib seiring dengan kedatangan Gomez. Berikut sajiannya untuk para pembaca setia
 


1. Emre Belozoglu

Emre Belozoglu saat memperkuat Inter Milan

Emre Belozoglu datang ke Inter di musim pertama Gomez menjadi asisten pelatih Cuper. Gelandang asal Turki itu sebelumnya membela Galatasaray.

Pemain berusia 37 tahun itu kini berseragam Medipol Basaksehir di Liga Turki. Dia memiliki kontrak hingga tahun depan.
Hingga akhir November 2017, Emre telah membukukan 14 penampilan di semua ajang untuk Medipol. Dia mencatatkan empat gol dan tiga assists.

Gomez bisa menjadikan Emre sebagai pengganti yang sepadan untuk marquee player Persib, Michael Essien. Sebab selain penampilan Emre yang masih memukau, pencapaian Essien di musim lalu tak terlalu cemerlang.

Menurut catatan situs penyedia data statistik, Transfermarkt, nilai pasaran Emre saat ini berada di kisaran 750 ribu Euro atau setara dengan Rp12 miliar. Sebuah harga yang sangat wah untuk kontrak pemain asing di Indonesia. Namun bagi Persib , nilai kontrak bukan menjadi suatu permasalahan.
 


2. Obafemi Martins

Obafemi Martins saat memperkuat Inter Milan

Obafemi Martins merupakan salah satu produk jempolan dari Akademi Inter. Penyerang asal Nigeria tersebut promosi ke tim utama pada 2002 lalu.

Saat itu, Gomez menjalani musim keduanya sebagai asisten pelatih Inter. Pemain berkaki kidal tersebut merupakan duet sehati Adriano sewaktu masih di Nerazzurri.

Martins terkenal dengan kecepatannya yang yahud. Selama berkostum Nerazzurri, dia mencatatkan 143 penampilan dan membukukan 50 gol.

Kini, Martins membela Shanghai Greenland Shenhua di Liga China. Kontraknya akan kadaluarsa pada akhir tahun ini.
Di umur yang menginjak 33 tahun, Martins diyakini belum akan habis. Apalagi di musim ini saja, ia telah mencetak 12 gol dari 20 penampilan untuk Shanghai.

Dengan pencapaian yang masih menjanjikan, Gomez tentu perlu mempertimbangkan Martins untuk menambah daya gedor Persib pada musim depan. Kedekatannya dengan sang pemain bakal menjadi manfaat membawa Martins ke Kota Kembang.
 


3. Mauricio Pinilla

Caption

Entah berapa klub yang pernah disinggahi Mauricio Pinilla sepanjang 15 tahun kariernya di sepakbola. Namun yang pasti, berlabuh di Indonesia merupakan tantangan yang menarik untuk penyerang berusia 33 tahun itu.

Pinilla merapat ke Inter pada musim terakhir Gomez berkarier sebagai asisten pelatih di Nerazzuri. Penyerang asal Chile tersebut datang dengan status pinjaman dari Chievo Verona.

Meskipun mungkin tidak mengenal secara langsung kualitas Pinilla, Gomez masih memiliki kedekatan dengan pemain penuh tato tersebut. Sebab, keduanya sama-sama berasal dari Amerika Latin.

Kini, Pinilla kembali ke kampung halaman dengan membela Club Universidad de Chile setelah kontraknya bersama Genoa di Liga Italia berakhir pada musim lalu. Dia memiliki ikatan hingga akhir tahun depan.

Selama kariernya di sepakbola, Pinilla telah membukukan 95 gol dari 281 penampilan. Saat ini, nilai pasarannya mencapai 650 euro (Rp10 miliar).

Dengan pencapaian yang cukup mentereng, Persib bisa menimbang-nimbang untuk merekrut Pinilla. Klubnya saat ini, Club Universidad de Chile, juga sepertinya tidak akan meminta nilai transfer yang besar. Sebab, mereka pun memulangkan Pinilla dengan gratis dari Italia.
 

Persib BandungInter MilanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini