x

Rindu Italia, Llorente Akui Tinggalkan Juventus Sambil Menangis

Senin, 12 Februari 2018 15:24 WIB
Penulis: Fery Andriawan | Editor: Isman Fadil
Fernando Llorente ke Tottenham Hotspur

Tottenham Hotspur mendatangkan Fernando Llorente dari Swansea City dengan mahar 15 juta euro atau sekitar Rp250 miliar. Di klub baru tersebut, pemain asal Spanyol ini menjadi pilihan kedua setelah Harry Kane dan hanya bermain sebanyak 14 laga di Liga Primer Inggris sejauh ini. Sebagian besar pertandingan ia mulai hanya dari bangku cadangan.

Llorente bersama dengan Harry Kane

Dilansir dari Mirror, pemain berusia 32 tahun ini menyimpan keinginan untuk kembali ke Italia dan berseragam Juventus lagi. Bahkan, ia sempat mengatakan menangis ketika meninggalkan klub tersebut.

“Juventus merupakan tempat yang sangat indah dan sulit sekali untuk dilupakan. Saya meninggalkan Vinovo (tempat latihan Bianconerri) dengan mata sembab akibat menangis,” kata Llorente.

Llorente berpose dengan Dybala dan Pogba

“Sama seperti apa yang Trezeguet katakan jika ketika kamu meninggalkannya (Juventus), kamu akan merasa sangat merindukan untuk kembali. Banyak sekali kenangan menakjubkan disana,” tambah Llorente.

Pada tahun 2013 lalu, Llorente datang ke Juventus dari Athletic Bilbao secara gratis. Di klub raksasa Italia tersebut, ia membuat 27 gol dalam 91 penampilan semua kompetisi.

Baca Juga

Setelahnya, ia hengkang ke Spanyol dan bermain untuk Sevilla sebelum datang ke Inggris dan bergabung dengan Swansea City. Pemain bertinggi badan 195 cm ini juga pernah diisukan bakal gabung Chelsea namun ia menolak dengan alasan lebih tertarik berseragam Tottenham Hotspur.

Llorente berkesempatan melawan mantan klubnya kala Spurs mengunjungi markas Juventus dalam laga leg pertama 16 besar Liga Champions tengah pekan ini.

JuventusSevillaFernando LlorenteMauricio PochettinoLiga Inggris

Berita Terkini