x

Man United Incar Rakitic dan Modric untuk Gantikan Posisi Pogba

Jumat, 16 Maret 2018 15:22 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Arum Kusuma Dewi
Jose Mourinho.

Red Devils kembali terpuruk saat dibantai Sevilla 2-1 dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions musim 2017/18, Rabu (14/03/18). 

Meskipun memiliki beberapa pemain bintang seperti Paul Pogba dan Alexis Sanches, tetapi kinerja United tetap mengecewakan. Padahal sejak Jose Mourinho menjadi pelatih, MU telah mengeluarkan dana sekitar 300 juta poundsterling atau setara dengan Rp5,75 triliun untuk membeli pemain.

Baca Juga

1. Benahi Lini Tengah

Ivan Rakitic melakukan selebrasi pada menit ke-59'.

Dilansir dari media Spanyol, Diario Gol, Mourinho sepertinya ingin menambah pemain baru untuk memperkuat lini tengah yang selama ini dirasa belum efektif. Gelandang Barca, Ivan Rakitic serta playmaker veteran, Luka Modric adalah target utamanya.

Rakitic merupakan salah satu sosok yang dihormati di Camp Nou. Ia diketahui berteman dekat dengan Lionel Messi. Namun sayangnya, kedatangan Philippe Coutinho dari Liverpool memberinya tekanan besar.

Sementara itu, Modric telah menjadi pemain yang menonjol untuk keberhasilan Real dalam beberapa tahun terakhir ini. Namun mantan pemain Spurs ini sepertinya dapat hengkang para bursa transfer musim panas nanti.


2. Pogba Didepak

Paul Pogba merana pasca menelan kekalahan dari Sevilla.

Minat Mourinho terhadap duo pemain ini sepertinya merupakan pertanda bahwa ia tak lagi memperhitungkan masa depan Paul Pogba di United. Padahal sebelumnya, Setan Merah menghabiskan waktu yang lama untuk meyakinkan Pogba pindah dari Juventus 18 bulan yang lalu.

MU bahkan membayar mahar sebesar 89 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,5 triliun untuk mendapatkannya. Kontrak kerja Pogba bersama MU baru akan berakhir empat tahun lagi. Namun dalam beberapa pekan terakhir, gelandang berusia 24 tahun itu mengalami cedera parah, dan menunjukkan performa yang merosot dalam setiap pertandingan.


3. Hubungan Buruk

Pogba dan Mourinho.

Selain masalah cedera dan kualitas di lapangan yang menurun, Pogba juga sempat bersitegang dengan pelatih asal Portugal tersebut. Mou ingin memposisikan Pogba sebagai gelandang bertahan. Sementara sang pemain lebih memilih untuk berada di posisi box-to-box.

Dengan keadaan tersebut, tentu Pogba merasa gerah dengan suasana di Old Trafford. Agennya, Mino Raiola, kini dikabarkan tengah melakukan pendekatan ke klub elite Eropa seperti Real Madrid.

Bursa TransferLuka ModricIvan RakiticJose MourinhoPaul PogbaLiga Inggris

Berita Terkini