x

4 Klub Liga 1 yang Harus Main di 'Kampung Orang'

Sabtu, 17 Maret 2018 17:58 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
5 klub Liga 1 2018 yang ganti stadion

Dengan berbagai syarat kelayakan stadion dari PT LIB selaku operator Liga 1 2018, ternyata ada beberapa klub yang markasnya tidak memenuhi kriteria untuk dipakai musim depan.

Alhasil, beberapa klub yang markasnya tidak layak pakai di Liga 1 harus mencari stadion pengganti, baik itu untuk sementara hingga markas yang sekarang selesai direnovasi, atau bermain di 'kampung orang' selama satu musim penuh.

Karena stadion di daerah mereka sendiri tidak layak pakai, mereka terpaksa untuk mencari stadion yang layak sebelum kick off Liga 1 dimulai pada Jumat (23/03/18) mendatang.

Baca Juga

Keberadaan stadion yang layak yang masih minim di sebuah daerah, membuat beberapa tim tersebut harus rela merantau untuk bermain jauh dari kota asal mereka.

Berikut INDOSPORT beritahu beberapa klub yang harus bermain di 'kampung orang' mengarungi Liga 1 2018.


1. PS Tira

Potret Stadion Sultan Agung Bantul dari ketinggian.

Mengganti nama menjadi PS Tira, PS TNI juga merubah markas mereka untuk mengarungi Liga 1 2018. PS Tira bakal memainkan kompetisi tertinggi Tanah Air itu di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.

PS Tira terpaksa harus pindah ke Bantul karena sejumlah stadion yang bisa dipakai di Jakarta dan Bogor dipersiapkan untuk Asian Games 2018. Manajemen klub memutuskan pindah ke Bantul karena fasilitas stadion yang cukup bagus dan memenuhi kriteria dari PT LIB.


2. PSIS Semarang

Stadion Moch Soebroto, Magelang

Klub promosi asal Semarang ini masih harus mencari markas baru untuk Liga 1 2018, usai stadion lama mereka, Stadion Jatidiri dianggap tidak layak oleh PT LIB.

Setelah mengajukan Stadion Moch Soebroto dan gagal, PSIS ingin menggunakan Stadion Maguwoharjo yang akhirnya masih terbentur dengan ijin dari pihak pengelola.

Kabar terbaru tentang markas baru PSIS kembali ke Stadion Moch Soebroto. Pihak manajemen berharap PT LIB bisa melakukan verifikasi ulang terhadap stadion yang terletak di daerah Magelang itu.

"Kami sudah renovasi Moch Soebroto besar-besaran. Semoga verifikasi ulang pada Minggu (18/03/18) besok, kami bisa lolos," ucap Yoyok, CEO PSIS Semarang.


3. Bhayangkara FC

Stadion Gelora Deltras Sidoarjo

Bhayangkara FC baru saja memastikan bahwa mereka akan berganti stadion untuk Liga 1 2018. Yaitu Stadion PTIK dan Stadion Gelora Deltras Sidoarjo, sebagai markas baru mereka di musim depan.

Juara Liga 1 2017 itu pada musim lalu menggunakan Stadion Patriot Candrabraga, Bekasi yang saat ini sedang melakukan renovasi besar-besaran karena persiapan Asian Games.


4. Persija Jakarta

Salahsatu sudut di pinggir lapangan Stadion Sultan Agung, Blitar.

Persija Jakarta yang selama memainkan laga babak grup Piala AFC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), ternyata tidak bisa bermain di stadion yang sama untuk Liga 1 nanti.

Musim lalu, Macan Kemayoran bermain di Stadion Patriot Candrabraga yang tidak bisa dipakai karena sedang renovasi persiapan Asian Games. Otomatis, Persija harus mengarungi Liga 1 2018 sebagai tim musafir.

Pilihan terakhir yang disampaikan oleh Direktur Utama Persija, Gede Widiade, Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta diharapkan bisa menjadi markas Persija musim depan. Jika benar terjadi, musim depan mereka akan berbagi stadion dengan PS Tira.

Persija JakartaPSIS SemarangStadion MaguwoharjoLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1Stadion Sultan AgungPS TIRA

Berita Terkini