Agen Tiba di Manchester, Bintang Napoli Merapat ke Man United?
Masalah besar Manchester United yang terletak pada lini tengah sepertinya akan dapat teratasi sebentar lagi. Dilansir dari TMW, klub tersukses di Liga Primer Inggris tersebut tengah melakukan negosiasi dengan bintang Napoli yang bernama Jorginho.
Sejatinya, Manchester United mempunyai nama hebat di lini tengah, seperti Paul Pogba, Ander Hererra dan Nemanja Matic. Akan tetapi, inkonsistensi mereka membuat Jose Mourinho mulai memikirkan alternatif lain dan mendatangkan gelandang baru adalah jawabannya
1. Negosiasi sedang Berjalan?
Kedatangan Jorginho ke Manchester United semakin gencar diberitakan. Bahkan, kabar terbaru mengatakan jika sang agen pemain yang bernama Joao Santos baru saja tiba di kota Manchester. Pria tersebut sepertinya akan merencanakan transfer sang pemain.
Beberapa hari sebelumnya, Joao Santos sempat kebingungan karena Manchester United tidak memberikan keputusan yang jelas terkait masa depan pemainnya. Kini, Setan Merah sepertinya sangat tertarik kepada Jorginho.
2. Gelandang Enerjik
Di musim ini, Mourinho seringkali memainkan pemain muda bernama Scott McTominay dalam skuat Manchester United. Hal itu terjadi karena penampilan Paul Pogba dianggap mengecewakan. Selain itu, mereka juga akan ditinggal pensiun oleh Michael Carrick.
Oleh karena itu, mendatangkan Jorginho dianggap sebagai pilihan tepat untuk memberikan variasi permainan Manchester United yang terlalu monoton di musim ini.
3. Penampilan Impresif
Jorginho musim ini memang tampil sangat meyakinkan. Bukan hanya Manchester United, dua raksasa Liga Primer Inggris seperti Liverpool dan Arsenal juga sangat ingin mendapatkan jasanya.
Jorginho telah memainkan 32 laga di musim ini bersama dengan Napoli dan mencetak empat gol serta empat assists. Pria berusia 26 tahun ini lahir di Brasil namun lebih memilih untuk berbaju timnas Italia.