x

Portugal 0-3 Belanda: Tim Oranje Akhiri Catatan Buruk

Selasa, 27 Maret 2018 03:48 WIB
Editor: Juni Adi
Ryan Babel dab Memphis Depay

Duel seru tersaji di laga uji coba internasional antara Portugal kontra Belanda, di Stade de Geneve, Jenewa, Swiss, pada Selasa (27/03/18) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Belanda yang bertindak sebagai tim tamu berhasil membungkam lawannya, dengan skor telak 3-0. Hasil ini sekaligus mengakhiri catatan buruk Tim Oranje kala bertemu dengan Portugal.

Sebelum laga ini, dari 12 pertandingan, Cristiano Ronaldo cs selalu perkasa dengan hanya baru sekali menelan kekalahan, tujuh kali menang dan empat berkesudahan imbang.

Baca Juga

1. Babak Pertama

Memphis Depay saat mencetak gol ke gawang Portugal.

Sejak menit awal, Belanda langsung berinisiatif melakukan serangan. Hasilnya, laga baru berjalan 10 menit, Belanda sukses menggetarkan gawang Portugal yang dikawal oleh Anthony Lopes.

Tak ingin terus diserang, Portugal pun mencoba keluar dari tekanan. Hasilnya, beberapa kali mereka sempat mengancam gawang Belanda namun tak ada yang berbuah gol.

Alih-alih ingin mencetak gol, Portugal justru harus kembali kecolongan pada menit ke-32 melalui gol Ryan Babel. Skor pun berubah jadi 2-0.

Portugal semakin tak berdaya di laga ini, karena jelang turun minum kembali harus kebobolan melalui tendangan first time Virgil van Dijk menit ke-45+2. Skor 3-0 pun bertahan hingga interval babak pertama.


2. Babak Kedua

Nampak kekecewaan para pemain Portugal

Di babak kedua, Portugal berinisiatif mengejar ketertinggalan. Mereka langsung menerapkan pertmainan menyerang. Namun, serangan-serangan yang kerap dibangun oleh Cristiano Ronaldo cs tak ada yang efektif meski menguasai penguasaan bola hingga 59 persen.

Mimpi buruk Portugal rupanya masih berlanjut di babak kedua ini. Pada menit ke-60, tim besutan Fernando Santos harus bermain dengan 10 orang, setelah Joao Cancelo mendapat kartu kuning kedua.

Meski kalah dalam jumlah pemain, tak membuat Portugal tampil bertahan. Peluang sempat tercipta melalui sundulan Goncalo Guedes pada menit-menit jelang berakhirnya laga.

Sayang, bola yang mengenai kepalanya itu berhasil ditepis oleh Cillessen, pada menit ke-88. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor 3-0 untuk keunggulan Belanda tak berubah.


3. Susunan Pemain

Portugal vs Belanda.

Portugal:

Belanda:

BelandaPortugalUji CobaBola Internasional

Berita Terkini