x

Rekap Rumor Transfer: Griezmann ke MU, Juventus Incar Emre Can

Selasa, 27 Maret 2018 01:20 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Juni Adi

Meski jendela bursa transfer musim panas belum dibuka, namun geliat klub-klub top Eropa sudah mulai panas pergerakannya dalam memburu pemain.

Banyak klub yang dirumorkan akan mendatangkan pemain pemain baru, begitu juga sebaliknya ada beberapa pemain yang dikabarkan siap meninggalkan klub lamanya. Berikut INDOSPORT merekap beberapa rumor transfer internasional yang berkembang pada Senin (26/03/18).

Baca Juga

1. Pakaian Griezman, Beri Kode Gabung Man United

Antoine Griezmann.

Antoine Griezmann selalu dikaitkan dengan kepindahannya ke Old Trafford dalam beberapa hari terakhir, menyusul rekannya di Timnas Prancis, Paul Pogba yang lebih dulu bergabung. Selain itu, rupanya di balik kebiasaan Griezmann mengenakan kostum berlengan panjang tersimpan cerita menarik.

Dalam sebuah wawancara, Griezmann mengenang kembali kenangan masa kecil dan menjelaskan alasan mengenakan nomor 7 dan jersey lengan panjang. Ia mengaku terinspirasi dengan legenda Manchester United, David Beckham.

"Saya sangat menyukainya (David Beckham). Dia adalah idola saya. Itulah mengapa saya memakai kaos lengan panjang dan memakai nomor 7,” jawabnya dikutip dari Sportbible.


2. Liverpool Siap Datangkan Penyerang Timnas Jerman

Timo Werner harus tutupi telinga karena tak kuat dengan berisiknya suporter Besiktas.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menargetkan bintang muda Timnas Jerman, Timo Werner pada bursa transfer musim panas nanti. Hal itu dikarenakan Klopp ingin memperkuat lini serangnya agar bisa bersaing dengan klub papan atas Liga Primer Inggris.

Untuk mewujudkan keinginan Klopp, Liverpool kabarnya telah menyiapkan dana sebesar 87 juta pounds atau Rp1,6 triliun demi memboyong Werner akhir musim nanti.

Sejauh ini, Werner telah mencetak 18 gol dan menciptakan enam assist dalam 37 pertandingan di semua kompetisi. Pemain yang juga pernah berseragam Stuttgart itu juga membantu membawa timnya meraih tiket ke perempatfinal Liga Europa.


3. Diincar Juventus, Emre Can Minta Kenaikan Gaji

Selebrasi Emre Can pasca mencetak gol kedua ke gawang Hoffenheim.

Emre Can terus dihubung-hubungkan dengan kepindahannya ke Juventus pada bursa transfer musim panas nanti. Bahkan, Si Nyonya Tua dikabarkan siap membuka pembicaraan mengenai taksiran harga sang pemain.

Namun, meski diminati oleh klub raksasa Serie A, pemain asal Jerman itu rupanya masih menyimpan hasrat untuk bisa bertahan di Anfield Stadium, dengan satu syarat yakni menaikan gajinya mencapai 200 ribu pound atau sekitar Rp3,5 miliar per pekan.

Dilansir dari Mirror, Jurgen Klopp masih belum memutuskan apa yang akan terjadi. Yang jelas jika hal tersebut terealisasi, Emre Can akan menjadi pemain Liverpool dengan bayaran termahal di klub, melewati Mane, Salah bahkan Firmino.


4. Man City Akan Kehilangan Pemain Bintangnya, karena Neymar?

Sergio Aguero dihalangi pemain Newcastle.

Pemain Manchester City, Sergio Aguero yang kini berusia 29 tahun ini memulai karier sepakbolanya di klub Independiente pada tahun 1997. Setelah itu, ia hengkang ke Atletico Madrid sembilan tahun kemudian, tepatnya tahun 2006 ke Atletico Madrid.

Aguero tampil moncer ketika berseragam Los Rojiblancos di La Liga Spanyol. Berkat penampilannya yang menjanjikan, City pun kepincut dan memboyongnya pada 2016 silam.

Belakangan, ia beredar rumor bahwa Neymar masuk dalam daftar pemain incaran Man City. Rumor ini lantas memunculkan spekulasi bahwa, Sergio Aguero akan hengkang. Namun, Aguero tampaknya tidak menjadikan Neymar sebagai alasannya untuk hengkang. 

"Kontrak saya dengan Manchester City akan berakhir pada 2020, maka saya akan kembali ke rumah saya di Independiente," kata Aguero kepada Fox Sports.
 

Bursa TransferManchester UnitedAntoine GriezmannBola InternasionalTimo Werner

Berita Terkini