x

Mengenal 2 Pemain Liga 3 yang Dipanggil Indra Sjafri ke Timnas U-19

Kamis, 17 Mei 2018 08:45 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 Indra Sjafri memanggil 28 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (Training Centre) pada 19-27 Mei 2018. Pemusatan tersebut dilakukan di Hotel dan Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Terdapat beberapa wajah-wajah lama yang dipanggil, seperti Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk), Saddil Ramdani (Persela Lamongan), Hanis Saghara (Bali United), Asnawi Mangkualam (PSM Makassar), dan sebagainya.

Baca Juga

Lalu ada muka-muka baru seperti M Iqbal B (Ragunan), M Rafi Syarahil (Barito Putera), dan Gunansar Mandowen (Persipura), Al Rizqy Dwi Pradana dan Muhammad Firli (Bogor FC).

Untuk dua nama terakhir merupakan pemain dari Liga 3 Indonesia. Tentu akan sangat menarik untuk mengenal dua pemain tersebut. Sehingga INDOSPORT coba menyajikan beberapa data tentang mereka.


1. Al Rizqy Dwi Pradana

Al Rizqy Dwi Pradana.

Al Rizqy Dwi Pradana merupakan pemain kelahiran asal Yogyakarta. Dirinya juga berposisi sebagai bek dan bermain untuk klub Liga 3 Bogor FC pada musim 2018.

Kariernya dimulai dari beberapa Sekolah Sepakbola di daerah Yogyakarta. Lalu pada 2015 lalu, dirinya juga sempat bermain untuk Tim Nasional Indonesia junior. Namun INDOSPORT telusuri data dirinya tergabung di usia yang ke berapa tidak ditemukan.

Al Rizqy juga pernah bermain untuk klub Bali United U-17 pada 2016 lalu. Permainan apik Al Risqy membawanya kembali dipanggil ke Tim Nasional Indonesia U-19 di Sidoardho pada Maret 2017 lalu.

Lalu petualangan Al Rizqy berlanjut kala bergabung dengan PSS Sleman di level junior. Kemudian Al Rizky berlabuh ke Bogor FC untuk menambah pengalaman di kariernya.

Bahkan pemain yang sering menggunakan nomor 3 ini tak melupakan pendidikan. Terbukti dirinya baru saja melaksanakan wisuda dari sekolahannya.


2. Muhammad Firli

Pemain Bogor FC, Muhamad Firli.

Muhammad Filri sendiri merupakan mantan pemain Persikad Depok. Baru pada musim 2018 ini dirinya menerima pinangan dari Bogor FC.

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini pada awal pekan April lalu, terpilih sebagai pemain terbaik di minggu tersebut. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Bos Bogor FC, Effendi Syahputra.

Dalam beberapa kesempatan, Firli dipercaya pelatih untuk turun sejak menit pertama. Bahkan ketika dirinya starter, selalu dapat memegang kepercayaan pelatih.

Terbukti di laga terakhir melawan Villa 2000, Senin (14/05/18) lalu mampu membawa Bogor FC meraih kemenangan 6-1. Bahkan Firli berduet dengan Al Rizky dalam laga tersebut.


3. Prediksi

Indra Sjafri kembali ditugaskan untuk menangani Timnas U-19.

Diperkirakan pemanggilan dua bek andalan Bogor FC ini untuk menggantikan posisi dari Rachmat Irianto dan Muhammad Rifad Marasabessy yang mengalami cedera.

Akan tetapi pelatih Indra Sjafri tidak akan menganakemaskan pemain manapun. Pelatih asal Sumatera Barat itu mengerapkan sistem promosi-degradasi agar para pemain serius dalam program latihannya.

"Untuk pemusatan latihan kembali kami tetap menerapkan sistem promosi dan degradasi. Intinya setiap pemain harus menunjukkan permainan terbaik selama pemusatan latihan," jelas Indra.

Indonesia U-19Indra SjafriTimnas u-19Indra SjafrieLiga IndonesiaBogor FC

Berita Terkini