x

Hadapi Tim Sesama Jago Kandang, Ini Kata Pelatih PSMS

Senin, 21 Mei 2018 19:02 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
Djanur dalam jumpa pers jelang lawan Mitra Kukar.

Menghadapi skuat Naga Mekes, julukan lain dari Mitra Kukar, pelatih PSMS, Djajang Nurdjaman atau lebih akrab disapa Djanur tau betul jika calon lawannya juga memiliki riwayat bagus dalam melakoni laga kandang. 

Apalagi, Djanur menilai Mitra Kukar merupakan tim kuat yang mampu menaklukkan sejumlah tim papan atas di depan publiknya sendiri.

Baca Juga

"Mitra Kukar menang melawan Bali United, Madura United, Persebaya. Semua tim-tim besar dikalahkan dengan cukup telak. Inilah tekad kami, kami akan mengubah situasi. Kami akan berusaha meraih poin di sini untuk yang pertama kalinya, walaupun lawan kami cukup berat," ungkap Djanur saat memberikan keterangan pers, Senin (21/05/18) siang.


1. Mental Bertanding

Konferensi pers jelang laga Mitra Kukar vs PSMS.

Sebagai satu-satunya tim yang belum mampu mencuri poin di kandang lawan, Djanur mengakui kendala timnya, yakni persoalan pada mental.

"Kendalanya mental bertanding. Tim kami punya kemampuan, tapi ketika harus bertanding di kandang lawan itu yang terjadi," jelasnya.


2. Yang Harus Diwaspadai

Pemain PSMS Medan, Abdul Aziz.

Disinggung sejumlah nama yang patut diwaspadai, Djanur menyebutkan nama Fernando Rodriguez Ortega, striker haus gol yang kini sudah melesatkan 9 gol sekaligus menjadi top skor sementara Liga 1. 

"Juga ada Dedi Hartono di sayap kiri, juga ada Bayu (Pradana) di tengah. Walau berat, mudah-mudahan kesampaian target kita," tegasnya.


3. Laga Pekan ke-10

PSMS Medan vs Sriwijaya FC.

PSMS Medan akan melakoni  laga tandangnya pada pekan kesepuluh dalam laga lanjutan Liga 1 musim ini. Skuat Ayam Kinantan akan bertemu dengan skuat Naga Mekes, julukan dari tim Mitra Kukar. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara, Selasa (22/05/18).

Mitra KukarDjajang NurdjamanPSMS MedanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini