x

Tak Masuk Piala Dunia 2018, Belanda Justru Menang Piala Dunia Robot

Jumat, 22 Juni 2018 17:47 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
RoboCup, turnamen sepakbola menggunakan robot.

Meskipun tak lolos dalam putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia, namun mahasiswa Belanda berhasil merebut gelar Piala Dunia Robot atau RoboCup tahun ini. Dilansir dari Dutch News, mahasiswa yang berasal dari Universitas Teknologi Eindhoven ini berhasil mengalahkan Portugal 1-0 pada pertandingan final di Montreal.

Baca Juga

1. Empat Kali Juara

RoboCup Tech United.

Kemangan ini merupakan kali keempat tim Eindhoven, yang dikenal sebagai Tech United, meraih gelar juara. Tahun sebelumnya, mereka harus kalah dari tim robot asal China. Tim Eindhoven terdiri dari lima robot, termasuk seorang striker bernama Robodinho, dan puluhan siswa sebagai 'staf pendukung'.


2. Mekanisme Berbeda

RoboCup, turnamen sepakbola menggunakan robot.

Pertandingan ini dimainkan berbeda dengan sepakbola pada umumnya. RoboCup dimainkan pada lapangan berukuran 18 kali 12 meter. Setelah peluit ditiup tanda permainan dimulai, robot bermain tanpa campur tangan manusia.

Tujuan dari turnamen ini adalah untuk mempercepat pengembangan robot dan peserta diminta untuk berbagi perkembangan teknis mereka dengan tim lain setelah acara.


3. Gagal ke Piala Dunia 2018 Rusia

Ilustrasi logo Piala Dunia 2018 di Rusia.

Belanda, meskipun memiliki sederet pemain berbakat, harus gagal lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia. Dalam kualifikasi grup A di Zona Eropa, Belanda hanya menduduki peringkat ketiga dengan raihan 19 poin. Memang poinnya sama dengan Swedia yang berada di posisi kedua namun kalah selisih gol.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018 hari ini, Jumat (22/06/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

BelandaBola Internasional

Berita Terkini