x

3 Kasus Kematian Suporter di Piala Dunia 2018

Kamis, 28 Juni 2018 18:46 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala

Ajang akbar sepakbola Piala Dunia 2018 akan menyelesaikan fase grup dan akan memulai fase gugur. Drama dan euforia terjadi di dalam dan luar lapangan. 

Namun sangat disayangkan, ada beberapa insiden yang menyelimuti Piala Dunia 2018. Salah satunya adalah saat laga Jerman vs Meksiko di Grup F. 

Dalam perjalanan menuju Luzhniki Stadium, dua orang suporter Meksiko menjadi korban tabrakan sebuah taksi yang tidak terkendali. Dua fans itu harus dilarikan ke rumah sakit dan mendapat perawatan. 

Beruntung dua suporter itu berhasil selamat dari insiden itu. Karena ada yang tak selamat dalam 3 insiden yang telah INDOSPORT rangkum berikut ini. 

Baca Juga

1. Fan Messi Bunuh Diri

Orang tua Dinu Alex, suporter Argentina asal India yang tewas bunuh diri.

Argentina tampil buruk dalam dua laga awal fase grup Piala Dunia 2018. Argentina ditahan imbang Islandia 1-1, dan kalah telak 0-3 dari Kroasia. 

Hal itu membuat salah satu penggemar Messi asal India bunuh diri. Setelah meninggalkan catatan bunuh diri, jersey Argentina, dan gambar Lionel Messi, jasad Dinu ditemukan di sungai perairan Meenachil, India.


2. Fans Meksiko Ditembaki

Suporter Meksiko saat menyaksikan laga di stadion.

Saat laga antara Meksiko vs Korea Selatan yang dimenangkan Meksiko dengan skor 2-1, terjadi sebuah insiden memilukan. Sejumlah suporter yang sedang nonton bareng di Juarez, Meksiko Utara, penembakan brutal terjadi. Penembakan juga terjadi di wilayah Juarez Selatan. 

Sedikitnya 11 orang meninggal dalam insiden-insiden penembakan tersebut. 


3. Tawuran Saat Menonton Bareng

Ilustrasi Tawuran.

Laga Piala Dunia 2018 antara Brasil vs Swiss juga disaksikan oleh orang-orang di kamp pengungsian di Uganda. Namun dalam acara nonton bareng itu, terjadi tawuran antara pengungsi dari Sudan Selatan, kelompok etnis Nuer dengan etnis Dinka. 

Empat orang meninggal dunia dalam insiden tersebut, salah satunya adalah bocah berusia 13 tahun. 

Berikut Tim-tim yang Telah Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018:

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Piala Dunia 2018SuporterBola InternasionalSerba-Serbi Piala Dunia 2018Listicle Piala Dunia 2018TRIVIA

Berita Terkini