x

Tak Dipanggil Timnas Prancis, Benzema Pamer Mobil dan Jet Pribadi

Jumat, 29 Juni 2018 15:28 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Karim Benzema, tidak masuk ke skuat Prancis di Piala Dunia 2018.

Bintang Prancis Karim Benzema memang menerima kenyataan bahwa dirinya tak dipanggil masuk dalam skuat timnas negaranya untuk berlaga di Piala Dunia 2018 ini. Namun hal tersebut rupanya tak begitu diambil pusing olehnya. 

Baru-baru ini, bintang Real Madrid menggunakan kenyataan tersebut sebagai kesempatan untuk menghabiskan waktu liburnya dengan berkeliling dunia. 

Baca Juga

1. Pamer Kekayaan

Karim Benzema, striker Real Madrid.

Dalam akun pribadi Instagramnya, Benzema bahkan sempat memamerkan kehidupan mewahnya. Sebut jet pribadi ikut nampang bersama dirinya di foto yang dia unggah di sana. 

Benzema sendiri memang rupanya punya gaya hidup traveling yang cukup 'wah'. Dengan jet pribadinya tersebut, ia melakukan perjalanan ke Turk dan Caicos Island, Paris dan New York musim ini. 


2. Deretan Mobil Mewah

Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema akan membagi bola usai gawangnya dibobol pemain Girona.

Selain jet pribadi, Benzema turut memamerkan mobil jenis supercar yang menjadi koleksi dari pemain berusia 30 tahun tersebut. Setidaknya, ada lima koleksi mobil yang ikut ada bersama dirinya di foto tersebut. 

Kelima mobil tersebut berasal dari merk Lamborghini, Rolls Royce, Porsche, dan juga Bentley. Mereka semua menjadi pendukung dari Benzema yang ingin menghabiskan waktu liburannya sebelum memulai musim baru lagi bersama Real Madrid. 


3. Alasan Tak Gabung Prancis

Ilustrasi Karim Benzema dalam penjara.

Terakhir kali Benzema ikut memperkuat timnas Prancis adala 2015 lalu, sebelum dirinya ditangkap usai terlibat dalam aksi pemerasan pada Mathieu Valbuena atas video rekaman mesumnya. 

Berikut Tim-tim yang Telah Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Real MadridPrancisPiala DuniaKarim BenzemaPiala Dunia 2018Bola InternasionalSerba-Serbi Piala Dunia 2018

Berita Terkini