x

3 Klub Eropa yang Sering Menerima Pemain 'Buangan'

Minggu, 26 Agustus 2018 17:47 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Isman Fadil
Kiper Liverpool, Loris Karius resmi dipinjamkan ke Besiktas.

INDOSPORT.COM - Seorang pemain sepak bola tak bisa selamanya berada dalam peforma apik. Faktor menuanya umur, cedera, inkosisten, ataupun kondisi fisik yang menurun, jadi salah beberapa alasan terkuatnya.

Jika sudah mengalami hal semacam ini, terdepak dari klub jelas jadi ancaman nyata. Mereka akan mendapat kesulitan lebih saat harus bersaing dengan para pemain muda untuk mendapatkamn tempat utama.

Baca Juga

Meski begitu, ternyata ada saja klub yang tertarik dengan pemain-pemain semacam ini. Klub-klub tersebut nampak sudah terbiasa memboyong pemain 'buangan' ke dalam skuatnya.

INDOSPORT.com mencoba merangkum beberapa klub yang kerap menerima pemain 'buangan' itu. Berikut ulasannya!


1. 1. Besiktas

Kiper Liverpool, Loris Karius resmi dipinjamkan ke Besiktas.

Kedatangan Loris Karius dari Liverpool, semakin menegaskan status Besiktas yang kerap memboyong para pemain buangan. Ya, Karius sulit mendapatkan tempat utama di Liverpool, dan akhirnya pindah ke Besiktas sebagai pemain pinjaman.

Sebelum Karius, ada beberapa pemain buangan yang telah lebih dulu bergabung dengan Besiktas. Ada nama-nama besar seperti eks bek Real Madrid, Pepe, ada pula mantan bintang Porto, Ricardo Quaresma, serta eks penyerang subur Valencia, Alvaro Negredo, mantan bek sayap Barcelona, Adriano, dan mantan pemain sayap Liverpool, Ryan Babel.


2. 2. West Ham United

Jack Wilshere resmi gabung West Ham United.

Musim 2018/19 ini, West Ham United kedatangan pemain buangan dari Arsenal, Jack Wilshere. West Ham bahkan mendatangkan Wilshere dengan status bebas transfer alias gratis.

Ya, West Ham memang kerap kali menampung para pemain buangan dari klub lain. Musim lalu, ada nama Joe Hart yang dipinjamkan dari Manchester City.

Selain itu, masih ada beberapa nama lainnya, seperti legenda City, Pablo Zabaleta, lalu mantan bek Real Madrid, Alvaro Arbeloa, serta eks penyerang Liverpool, Andy Carroll.


3. 3. Fenerbache

Striker Fenerbahca, Robin van Persie.

Klub asal Turki memang kerap menerima pemain buangan. Selain Besiktas, ada pula nama saingannya, Fenerbache.

Musim 2018/19, Fenerbache memiliki beberapa pemain buangan dari klub-klub besar. Ada nama Roberto Soldado eks penyerang Real Madrid dan Valencia, ada pula nama legenda Liverpool, Martin Skrtel, serta eks bek sayap Juventus, Mauricio Isla.

Baca Juga

Sebelumnya, Fenerbache pernah diperkuat buangan Mancehster United, Robin Van Persie. Ada pula nama pemain buangan Liverpool lainnya, Dirk Kuyt.

Ikuti terus berita sepak bola internasional di INDOSPORT

West Ham UnitedBesiktasJack WilshereLoris KariusBola Internasional

Berita Terkini