x

4 Duel Pemain yang Sengit Saat Persib vs Persija

Minggu, 23 September 2018 13:05 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Arum Kusuma Dewi
Persib Bandung vs Persija Jakarta.

INDOSPORT.com – Pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2018 akan mempertemukan Persib Bandung vs Persija Jakarta, hari ini (23/09/18), di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Duel 2 klub papan atas ini bukan sekadar soal gengsi, melainkan juga pertarungan pemain di setiap lini. Tidak dapat dipungkiri bahwa kedua tim memiliki komposisi skuat terbaik di Indonesia saat ini.

Hal itu menimbulkan persaingan yang tidak kalah menarik. Para pemain saling beradu kemampuan lewat catatan apik sejauh ini di kompetisi Liga 1 2018.

Baca Juga

Armada Stefano “Teco” Cugurra tidak ingin mengalah begitu saja meski bermain di kandang lawan, sementara pasukan Mario Gomez jelas ingin tampil habis-habisan guna menjaga momentum juara musim ini.

Kedua tim diprediksi akan tampil dengan kekuatan penuh. Duel antarlini akan tersaji dan menghadirkan tontonan yang menarik.

Berikut INDOSPORT hadirkan 4 duel pemain yang sengit saat pertandingan Persib vs Persija.


1. Deden Natshir vs Andritany Ardhiyasa

Andritany melakukan pemanasan jelang laga Persija vs Selangor FA

Deden Natshir saat ini memang bukan kiper berlabel Timnas Indonesia. Akan tetapi, catatannya musim ini sedikit lebih unggul di atas Andritany Ardhiyasa.

Menurut data Transfermarkt, Deden sejauh ini telah mencatatkan 10 kali cleansheet dari 19 pertandingan. Ia baru kebobolan sebanyak 15 gol.

Sementara itu, Andritany tidak kalah hebat dengan catatan 6 cleansheet dengan sama-sama kebobolan sebanyak 15 kali. Akan tetapi, ia memiliki jumlah laga lebih sedikit sebanyak 14.

Baca Juga

Keduanya diprediksi akan saling pamer kemampuan dalam menghalau bola demi menjaga gawang tetap aman dari kebobolan. Bukan tidak mungkin, laga ini tidak lepas dari pantauan jajaran direktur teknik Timnas Indonesia demi menyongsong Piala AFF 2018 bulan November mendatang.


2. Febri Haryadi vs Rezaldi Hehanusa

Febri Hariyadi ‎seusai mengikuti latihan bersama Persib, Jumat (14/09/2018).

Pertemuan ini merupakan duel teman sesama penggawa Timnas Indonesia U-23. Mereka telah tergabung bersama skuat Garuda Muda sejak SEA Games 2017 di Malaysia.

Keduanya akan berhadapan di laga nanti sore. Febri berada di posisi sayap kanan, sementara Bule, sapaan akrab Rezaldi, mengisi pos bek sayap kiri.

Febri memiliki kecepatan untuk mendobrak sisi kiri pertahanan Persija. Bule patut waspada saat maju membantu serangan sebab Febri dapat sewaktu-waktu melakukan serangan balik melalui solo run.

Baca Juga

Mereka ternyata sama-sama baru akan kembali bermain usai absen di laga sebelumnya. Febri baru saja selesai menjalani masa libur, sementara Rezaldi terkena akumulasi kartu kuning di laga melawan PSIS Semarang.


3. Ghozali Siregar vs Riko Simanjuntak

Riko Simanjuntak menghindari jegalan pemain PSIS Semarang.

Pertarungan ini merupakan duel pemain asal Sumatera Utara. Kebetulan keduanya berposisi sebagai gelandang sayap.

Menurut Labbola, Ghozali telah mencetak 3 gol dari 21 penampilannya bersama Persib, sedangkan Riko baru mengemas 2 gol dari 20 pertandingan.

Dari jumlah assist, Riko unggul dengan raihan 6 umpan. Ia juga unggul dalam hal penciptaan peluang dengan nilai rata-rata 2,2.

Sementara itu, Ghozali mencatatkan 5 umpan dengan rata-rata penciptaan peluang sebanyak 1,6. Ia memiliki akurasi umpan atas yang jauh lebih unggul dari Riko dengan nilai 28,2 persen.

Baca Juga

Riko paling unggul dari Ghozali dalam hal akurasi umpan bawah sebesar 72,3 persen berbanding 57,6 persen.

Meskipun begitu, statistik keduanya tidak jauh berbeda. Pertarungan di lapangan nanti akan menjadi pembuktian kualitas kedua pemain.


4. Ezekiel N'Douassel vs Marko Simic

Ezechiel N'Douassel dan Jonatan Bauman.

Adu tajam antara Ezekiel N'Douassel vs Marko Simic akan menjadi pertarungan yang menarik di lini depan. Keduanya akan saling berlomba-lomba mencetak gol ke gawang lawan.

N'Douassel sejauh ini lebih produktif dengan catatan 13 gol, sedangkan Simic baru menyarangkan 8 gol bersama Macan Kemayoran di Liga 1 2018.

Simic tentu memiliki ambisi khusus untuk mengalahkan N'Douassel. Terlebih, ia telah puasa gol di 3 laga terakhir dan membutuhkan momentum untuk bangkit.

Baca Juga

N'Douassel sebagai seorang striker tidak bekerja sendirian. Ia memiliki partner dalam diri Jonathan Bauman.

Duet keduanya sejauh ini telah menyumbangkan 21 gol dari total 34 gol yang dicetak oleh Persib sejauh ini. Faktor kandang juga akan mempengaruhi penampilan mereka sebab didukung oleh puluhan ribu Bobotoh.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Liga Indonesia di INDOSPORT

Persib BandungPersija JakartaAndritany ArdhiyasaFebri HariyadiLiga IndonesiaRiko SimanjuntakM. Nathsir Fadhil MahbubyRezaldi HehanusaEzechiel N'DouasselMarko SimicGhozali SiregarTRIVIA

Berita Terkini