x

Selalu Kebobolan, Italia Ulangi Rekor Buruk 60 Tahun Silam

Kamis, 11 Oktober 2018 08:42 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Isman Fadil
Para pemain Italia berselebrasi setelah Bernardeschi mencetak gol ke gawang Ukraina.

INDOSPORT.COM - Timnas Italia kembali tak mampu menjaga gawangya dari kebobolan setelah bermain imbang 1-1 melawan Ukraina pada laga uji coba di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Genoa, pada Rabu (10/10/18) atau Kamis dini hari WIB.

Sejatinya, Italia berhasil unggul lebih dulu lewat Federico Bernardeshi pada menit ke-55. Sepakan kerasnya tak mampu diamankan dengan sempurna oleh kiper Ukraina, Andriy Pyatov.

Namun, keunggulan skuat Azurri tak bertahan lama setelah sepakan voli Ruslan Malinovskiy pada menit ke-62 tak mampu dihalau kiper Italia, Gianluigi Donnarumma.

Baca Juga

Hasil imbang 1-1 atas Ukraina membuat Italia kini kembali ke rekor buruk 60 tahun silam. Di mana, armada Roberto Mancini selalu kebobolan dalam delapan laga terakhir yang terakhir kali terjadi pada 1958/59.

Baca Juga

Italia harus rela gawangnya dibobol oleh Portugal, Belanda, Prancis, Arab Saudi, Inggris, dan Argentina. Prancis menjadi negara paling banyak menjebol gawang Italia, yakni tiga gol lewat Samuel Umtiti, Antoine Griezmann, dan Ousmane Dembele.

Giorgio Chiellini dan kolega terakhir kali menciptakan clean sheet ketika bermain imbang 0-0 kontra Swedia pada 13 November 2017 di ajang kualifikasi Piala Dunia 2018. Hasil itu sekaligus menggugurkan ambisi Italia pergi ke Rusia.

Ikuti Terus Berita Olahraga dan Sepak Bola Internasional Hanya di INDOSPORT.COM

ItaliaUkrainaPiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini