x

Piala AFF 2018: Pernah Permalukan Evan Dimas, Bek Malaysia Sesumbar Bungkam Vietnam

Jumat, 16 November 2018 11:40 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Lanjar Wiratri

INDOSPORT.COM - Bek Timnas Malaysia yang juga pernah permalukan Evan Dimas di Liga Malaysia, Shahrul Saad, optimis bisa kembali meraih poin penuh ketika bersua Vietnam pada laga ketuga Piala AFF 2018.

Malaysia akan bertandang ke Vietnam pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2018 di Stadion My Dinh, Jumat (16/11/18). Kendati harus berlaga di hadapan suporter tuan rumah, Shahrul Saad mengaku tak gentar.

Shahrul Saad menegaskan skuat Harimau Malaya sudah terbiasa merasakan tekanan dari suporter. Ia pun tak ragu untuk menargetkan tiga poin.

Baca Juga

"Semua pemain Malaysia siap untuk pergi ke pertandingan yang sangat penting melawan Vietnam," kata Shahrul Saad, dikutip dari situs berita sport Vietnam, Bongda24h.

"Stadion My Dinh akan penuh dengan penonton, tetapi kami terbiasa dengan suasana itu. Semoga Malaysia akan memenangkan ketiga poin untuk kembali," imbuhnya.

Pemain Selangor FA Evan Dimas.

Malaysia memang belum terkalahkan dalam dua pertandinan mereka di Grup A Piala AFF 2018. Pertama skuat Harimau Malaya memetik kemenangan 0-1 atas Kamboja, kemudian menggilas Laos dengan skor 3-1.

Baca Juga

Sekadar diketahui, Shahrul Saad memang bukan sosok asing bagi pemain Timnas Indonesia, Evan Dimas. Pasalnya, keduanya sama-sama berkarier di Liga Super Malaysia musim 2018.

Namun, dalam dua pertemuan di Liga Super Malaysia, Shahrul Saad yang bermain untuk Perak FA selalu mengunggul Evan Dimas di Selangor FA. Pada pertemuan pertama, Selangor FA ditahan imbang 1-1. Kemudian, Perak FA berhasil berpesta 3-0 ketika menjamu di kandang.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

Evan DimasPiala AFFBola InternasionalTimnas MalaysiaPiala AFF 2018

Berita Terkini