x

Hasil Pertandingan Liga Primer Inggris Arsenal vs Tottenham Hotspur: Gunners Comeback

Minggu, 2 Desember 2018 23:03 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Arsenal vs Tottenham Hotspurs

INDOSPORT.COM - Kompetisi tertinggi sepak bola Inggris, Premier League, akan memainkan salah satu derby, yaitu Derby London antara Arsenal vs Tottenham Hotspur, yang dimainkan pukul 21.05 WIB.

Super big match ini akan tersaji di Stadion Emirates dengan Arsenal sebagai tuan rumah. Sebagai tuan rumah, Arsenal berhasil menekan di sebagian besar pertandingan yang berakhir dengan skor 4-2 ini.

Benar saja, Arsenal langsung mencetak gol saat pertandingan baru berjalan 10 menit. Tottenham Hotspur harus menunggu 30 menit hingga Eric Dier menyamakan kedudukan.

Baca Juga

Namun, Tottenham langsung membalikkan keadaan lewat gol penalti Harry Kane empat menit setelah gol Dier. Gol tersebut menjadi gol terakhir di babak pertama.

Babak kedua, Arsenal mampu tampil mengejutkan dengan dua gol super cepat dari dua pemainnya di pertengahan pertandingan. Arsenal berhasil memenangkan pertandingan ini dan memperpanjang rekor tak terkalahkan.

Baca Juga

Berikut INDOSPORT coba rangkum jalannya babak pertama dan kedua pertandingan Arsenal vs Tottenham. Skor akhir 4-2 untuk kemenangan tuan rumah.


1. Babak Pertama

Harry Kane merayakan golnya ke gawang Arsenal bersama para pemain Tottenham Hotspur

Pertandingan baru berjalan 10 menit saat Pierre-Emerick Aubameyang mencetak keunggulan pertama untuk Arsenal. Mendapatkan penalti, Aubameyang sukses mengeksekusinya membuat kedudukan menjadi 1-0.

Arsenal mencoba mencari peluang untuk menggandakan keunggulan. Menit ke-19, lewat tembakan kaki kanan Hector Bellerin memanfaatkan umpan silang dari Sead Kolasinac, sayang masih bisa diblok pertahanan Spurs.

Pertandingan berlangsung dengan ketat hingga pada menit ke-30, Tottenham Hotspur berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Eric Dier berhasil menanduk bola dari tengah kotak penalti meneruskan umpan silang dari Christian Eriksen.

Kedudukan imbang ini tidak bertahan sampai lima menit. Menit ke-34, Tottenham membalikkan keadaan lewat gol Harry Kane yang mencetak gol dengan cara yang sama dengan Aubameyang, dari tendangan penalti.

Baca Juga

Hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama berakhir, keunggulan 2-1 bertahan untuk Tottenham Hotspur. Para pemain Arsenal menundukkan kepala masuk ruang ganti.


2. Babak Kedua

Granit Xhaka mencoba lepas dari penjagaan ketat Eric Dier di pertandingan Arsenal vs Tottenham Hotspur

Seperti babak pertama, babak kedua baru berjalan 10 menit langsung tercipta gol. Tepatnya menit ke-56, Arsenal menyamakan kedudukan lewat gol Aubameyang dengan tembakan dari luar kotak penalti.

Menit ke-61, Arsenal semakin ngotot melancarkan serangan demi serangan. Aaron Ramsey melepaskan tembakan kaki kiri, namun tendangan tersebut masih bisa diblok oleh Toby Alderweireld.

Hingga pada menit ke-74, Alexandre Lacazette berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Arsenal berbalik unggul 3-2 dengan tendangan kaki kiri Lacazette dari luar kotak penalti.

Hanya berselang tiga menit, yaitu menit ke-77, Arsenal mencetak gol keempatnya dengan tendangan kaki kanan Lucas Torreira. Sepakannya dari sudut sempit gagal diantisipasi oleh pertahanan Spurs, skor saat ini 4-2.

Dua gol cepat dari Arsenal nampaknya cukup untuk membungkam para pemain Tottenham Hotspur. Terlihat jelas, Spurs kerap kali kehilangan bola dan beberapa peluang juga terlewat begitu saja.

Baca Juga

Hingga babak kedua berakhir, skor 4-2 masih bertahan. Arsenal pun berhasil memenangkan pertandingan derby ini dan memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di Stadion Emirates.


3. Susunan Pemain Arsenal vs Tottenham Hotspur

Prediksi Arsenal Vs Tottenham

Susunan Pemain Arsenal:

Susunan Pemain Tottenham Hotspur:

Terus Ikuti Berita Liga Inggris dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.

ArsenalTottenham HotspurHarry KaneLiga Primer InggrisAlexandre LacazettePierre-Emerick AubameyangLiga InggrisLucas Torreira

Berita Terkini