x

Mourinho Sebut Liverpool Punya Nuklir Yang Harus Diwaspadai

Minggu, 16 Desember 2018 21:13 WIB
Penulis: Daniel Ramos Putra | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah

INDOSPORT.COM - Jelang laga antara dua klub sepak bola raksasa,  Liverpool vs Manchester United, yang akan diadakan di Anfield stadium, Minggu (16/12/18) WIB, Jose Mourinho memperingatkan anak-anak asuhnya untuk waspada terhadap setiap pergerakaan dari nuklir milik Liverpool yang dapat mengancam gawang Setan Merah.

Mourinho yang dahulu sempat menangani nuklir milik Liverpool tersebut, dibuat terkagum atas perkembangan yang begitu cepat dari pemain tersebut. Memulai karir dari profesional dari klub lokal Mesir, Mohamed Salah kini telah menjelma menjadi pemain bintang yang diwaspadai lawan-lawannya. 

“Yang saya tahu di Chelsea, Salah adalah pemain proyek. Sekarang dia adalah salah satu yang terbaik di dunia,“ kata Mourinho dikutip dari laman berita olahraga Metro.

Baca Juga

"Dia telah berkembang dengan sangat baik sejak saat itu di setiap level. Dia adalah seorang anak laki-laki yang cepat rapuh dan sekarang dia adalah pria yang kuat dan cepat. Perubahan yang luar biasa.” ungkap Mourinho mengenai perkembangan Salah.

Sempat mengalami masa-masa buruk dalam karir sepak bolanya setelah dibuang dari Chelsea pada 2016, Salah mampu membuat pelatih sekaliber Jose Mourinho terkejut dengan perkembangannya yang begitu cepat. Perubahan paling drastis ketika Salah berseragam AS Roma. Bersama Roma, Salah menjadi salah satu pemain depan yang amat berbahaya.

Baca Juga

Dengan perkembangan ini, Mourinho mengingatkan kembali kepada anak-anak asuhnya agar terus memikirkan Salah karena dengan melakuakannya akan menjadi cara terbaik untuk menghadapi pemain bintang seperti Salah.

Baca Juga

“Setiap pertandingan kami mencoba untuk menganalisis lawan, kekuatan dan kelemahan, dan ketika Anda pergi ke Liverpool, mereka memiliki banyak kekuatan, tapi tentu saja dia memiliki kekuatan nuklir.”

“Jadi, apakah kita harus berbicara dan berpikir tentang dia? Saya pikir kita harus memikirkannya. Tentu saja kita harus memikirkannya dan memikirkan cara terbaik untuk menghadapi pemain hebat seperti dia.”

Salah berhasil membuat Anfield terkagum dengan kemampuannya. DI musim pertamanya bersama Liverpool, Salah sukses mencetak 32 gol dan 10 assists dari 36 pertandingan di ajang Liga Primer Inggris.

Terus Ikuti Update Seputar Sepak Bola Liga Primer Inggris Lainnya di INDOSPORT.COM

Manchester UnitedLiverpoolJose MourinhoMohamed SalahLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini