x

3 Klub Liga 1 yang Bisa Datangkan Muhammad Ridho untuk Musim 2019

Senin, 24 Desember 2018 19:37 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Kiper Timnas Indonesia, Muhammad Ridho.

INDOSPORT.COM - Kiper Muhammad Ridho Dzajulie resmi berpisah dengan klub sepak bola nasional Borneo FC pasca Liga 1 2018 berakhir. Diprediksi 3 klub ini bisa datangkan Ridho untuk musim 2019 mendatang.

Muhammad Ridho dan Borneo FC telah menjadi kerja sama selama kurang lebih 2,5 tahun terakhir. Karena Ridho direkrut ketika Borneo FC mengarungi Indonesia Soccer Championship 2016 lalu.

Penampilan Ridho saat mengawal gawang Borneo FC kala itu dinilai sangat apik. Sehingga satu tempat sebagai kiper utama telah dipegang oleh kiper kelahiran Pekalongan ini.

Baca Juga

Bersama Borneo FC pula Muhammad Ridho mampu mencatatkan 104 saves pada Liga 1 2017 lalu. Catatan tersebut malampaui rekor Andritany yang sukses membuat saves 92 kali.

Total Muhammad Ridho telah membukukan 44 penampilan bersama Borneo FC sejal Liga 1 2017-2018. Sekaligus debut perdana bersama Timnas Indonesia pada 2018 ini.

Lalu ke mana Muhammad Ridho akan berlabuh? Diprediksi ada tiga klub Liga 1 yang bisa menjadi tempat petualangan terbarunya dalam berkarier di sepak bola nasional.


1. 1. PSIS Semarang

Logo PSIS Semarang.

Klub Liga 1 yang pertama bisa menjadi tempat Rihdo berkarier adalah PSIS Semarang. Karena klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini dikabarkan tengah mencari putra daerah untuk arungi musim 2019.

"Kami memprioritaskan pemain asal Jawa Tengah untuk bergabung dengan PSIS musim depan. Namun tidak sembarang pemain juga yang akan direkrut tetapi memiliki kualitas sesuai kebutuhan tim," kata Yoyok kepada portal berita olahraga INDOSPORT, Jumat (14/12/18) lalu.

Baca Juga

Hal ini menjadi peluang untuk Ridho atau PSIS menjalin kerja sama. Karena Ridho merupakan kiper kelahiran Pekalongan, yang merupakan kota di Jawa Tengah.


2. 2. PSM Makassar

Logo PSM Makassar saat diperkenalkan lewat layar besar dalam acara launching tim.

Lalu ada klub PSM Makassar yang juga bisa mendekati Muhammad Ridho. Hal ini merujuk ketika kiper utama PSM Makassar Shahar Ginanjar mengaku lebih ingin bertahan di Persija.

Sehingga hal ini bisa menjadi kesempatan untuk keduanya menjalin kerja sama. Apalagi PSM Makassar memiliki nilai positif dimana musim depan bermain di kancah Piala AFC 2019.

Baca Juga

Ridho pun tampaknya dapat dengan mudah menggeser posisi Rivky Mokodompit yang beberapa kali sempat melakukan blunder. Tetapi semua tergantung manajemen PSM Makassar.


3. 3. Persib Bandung

Logo Persib Bandung.

Terakhir adalah klub asal Jawa Barat, yakni Persib Bandung. Dimana tim tersebut bisa menjadi pelabuhan baru untuk karier Muhammad Ridho selanjutnya.

Ridho bisa menggeser salah satu kiper kawakan Persib, yakni I Made Wirawan. Karena pemain asal Bali itu sudah termakan usia yang semakin berumur.

Baca Juga

Dengan bermain di Persib, mental Ridho tampaknya akan semakin bertambah. Sebab setiap bertanding, Persib selalu didukung penuh oleh Bobotoh atau Viking.

Dengan semua kemungkinan yang ada, semua keputusan berada di tangah Muhammad Ridho. Sebab hanya dia yang dapat memilih klub mana yang menjadi tempat bernaung barunya.

Terus Ikuti Update Muhammad Ridho Djazulie dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.

Persib BandungPSM MakassarPSIS SemarangBorneo FCKiperLiga IndonesiaMuhammad Ridho DjazulieTRIVIA

Berita Terkini