x

Lebih Jago dari Mane, Ini Penyerang Cepat Jebolan Timnas Inggris yang Bisa Direkrut Persebaya

Sabtu, 19 Januari 2019 16:57 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

INDOSPORT. COM - Klub sepak bola Indonesia, Persebaya Surabaya belakangan sedang dihubungkan dengan penyerang berkebangsaan Senegal, Malick Mane.

Namun, bila Persebaya berminat, ada sosok penyerang cepat jebolan Timnas Inggris yang lebih jago dari Malick Mane dan bisa juga untuk direkrut.

Ya, Persebaya saat ini memang punya kebutuhan untuk mencari sosok penyerang baru. Maklum saja, Persebaya baru saja ditinggal penyerang andalannya musim lalu, David da Silva.

Demi menggantikan Silva, Persebaya kemungkinan besar akan mencari pemain asing lagi. Nama penyerang asing yang belakangan muncul dan dikaitkan dengan Persebaya mengarah kepada sosok Malick Mane.

Baca Juga

Nama Mane sendiri terbilang punya reputasi apik. Ia pernah mencatatkan satu kali penampilan bersama Timnas Senegal dan bermain bersama bintang Liverpool, Sadio Mane.

Akan tetapi, jika ditelisik, ada sosok penyerang cepat jebolan Timnas Inggris yang lebih jago dari Mane dan tentunya bisa juga direkrut Persebaya. Siapakah sosok pemain itu?


1. Kualitas Agbonlahor

Penyerang Aston Villa Gabby Agbonlahor mengejar bola dari kejaran lawan sebelum Aston Villa degradasi.

Penyerang cepat jebolan Timnas Inggris yang dimaksudkan di sini bernama Gabriel Agbonlahor. Sosoknya terbilang memiliki kualitas di atas Mane dan punya peluang untuk direkrut Persebaya.

Soal kualitas, mari kita melihat rekam jejak karier Agbonlahor. Buat kalian pencinta sepak bola yang sudah menonton Liga Primer Inggris sejak tahun 2007-an, pasti akan ingat dengan sosok Agbonlahor.

Ya, Agbonlahor dahulu menjadi bintang Liga Primer Inggris bersama klub Aston Villa. Musim terbaiknya mungkin terjadi pada musim 2007/08 silam.

Baca Juga

Kala itu, Agbonlahor mampu membawa Aston Villa mengakhiri kompetisi di posisi enam klasemen dan lolos ke EUFA Cup (saat ini Liga Europa). Torehan golnya pun lumayan, musim 2007/08 Agbonlahor yang tampil 37 kali mampu membukukan 11 gol.

Penampilan apik Agbonlahor bahkan membuatnya terpanggil ke skuat Timnas Inggris asuhan Fabio Capello. Ia pun sempat tiga kali merasakan membela seragam kebesaran Timnas Inggris.

Kualitas Agbonlahor bahkan juga sempat terbukti di game-game console sepak bola Playstation. Jika diingat-ingat lagi, dahulu data Agbonlahor pada game sepak bola Playstation pasti akan memiliki kecepatan berlari di atas angka 90.

Kini, karier Agbonlahor terbilang sedang terpuruk, utamanya sejak Aston Villa terdegradasi ke kasta kedua pada 2016 lalu. Buktinya, kini Agbonlahor sedang tak memiliki klub alias pengangguran.

Baca Juga

Persebaya lantas bisa memanfaatkan status pengangguran itu untuk merekrut Agbonlahor. Apalagi, Agbonlahor kini baru berusia 32 tahun dan masih bisa menunjukan peforma gemilang untuk beberapa tahun ke depan.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bursa Transfer Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persebaya SurabayaGabriel AgbonlahorTimnas InggrisLiga Indonesia

Berita Terkini