x

Hasil Pertandingan Babak Pertama Serie A Italia AC Milan vs Napoli: Skor Masih Kacamata

Minggu, 27 Januari 2019 03:23 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Lorenzo Insigne coba mengambil bola dari Tiemoue Bakayoko dalam pertandingan AC Milan vs Napoli, Minggu (27/01/19).

INDOSPORT.COM - Pertandingan lanjutan kompetisi tertinggi sepak bola Italia, Serie A Italia, giornata ke-21 antara AC Milan vs Napoli baru saja menyelesaikan babak pertama di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (27/01/19) dini hari WIB.

Jika dilihat, Napoli tampil lebih agresif ketimbang tim tuan rumah di awal pertandingan ini. Dengan mengandalkan Dries Mertens sebagai poros utama.

Namun, AC Milan yang mengandalkan kecepatan Suso di sisi lapangan, mencoba beberapa kali membahayakan gawang Napoli.

Baca Juga

Namun, hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim. Langsung saja, berikut INDOSPORT coba sajikan ulasan singkat hasil pertandingan babak pertama AC Milan vs Napoli.


1. Babak Pertama AC Milan vs Napoli

Kevin Malcuit berusaha memblok tendangan yang dilepaskan Hakan Calhanoglu dalam pertandingan AC Milan vs Napoli, Minggu (27/01/19).

Sejak awal babak pertama, Napoli langsung mencari celah di pertahanan AC Milan, dengan Dries Mertens yang menjadi poros serangan.

Menit ke-11, giliran tuan rumah memiliki peluang emas saat Alessio Romagnoli berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Namun, wasit menganggapnya lebih dulu melanggar bek Napoli.

Menit ke-24, AC Milan juga berhasil menciptakan peluang emas lewat sepakan jarak jauh Patrick Cutrone, namun David Ospina masih mampu mematahkan tendangan tersebut.

Lima menit jelang babak pertama usai, Suso menggiring bola memasuki pertahanan Napoli, langsung menyodorkan bola ke Paqueta. Sayang, eksekusi Paqueta masih melebar di sisi gawang Ospina.

Babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol, saat wasit pertandingan AC Milan vs Napoli meniup peluit tanda 45 menit pertama berakhir.


2. Link Live Streaming AC Milan vs Napoli

Ilustrasi logo Link Live Streaming.

Untuk menyaksikan pertandingan AC Milan vs Napoli, sobat portal berita olahraga INDOSPORT bisa mengakses link live streaming di bawah ini:

1. Raden TV (Klik di sini)

2. Sagah TV (Klik di Sini)

Baca Juga

Peringatan!

*INDOSPORT.COM tak bertanggung jawab terhadap link (tautan) dan kualitas streaming (siaran).

*Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan. 


3. Susunan Pemain AC Milan vs Napoli

AC Milan vs Napoli (Prediksi)

Susunan Pemain AC Milan

Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Matteo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Frank Kessie, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paqueta; Patrick Cutrone, Suso, Hakan Calhanoglu

Baca Juga

Susunan Pemain Napoli

David Ospina; Kévin Malcuit, Raul Albiol, Koulibaly, Mario Rui; Jose Callejon, Fabian Ruiz, Piotr Zielinski, Lorenzo Insigne; Dries Mertens, Arkadiusz Milik

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Italia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Serie A ItaliaAC MilanNapoliLiga ItaliaHasil PertandinganPatrick CutroneKrzysztof Piatek

Berita Terkini