x

Hasil Pertandingan Premier League Inggris: Newcastle vs Manchester City, Kejutan!

Rabu, 30 Januari 2019 05:20 WIB
Editor: Coro Mountana
Aksi individu Raheem Sterling

INDOSPORT.COM - Ajang sepak bola paling bergengsi di Inggris, Premier League kembali memainkan sejumlah pertandingan yang menarik untuk disaksikan. Salah satunya adalah Newcastle vs Manchester City yang berakhir dengan skor 2-1 untuk tuan rumah.

Baca Juga

Sebuah kejutan terjadi di pertandingan Newcastle vs Manchester City karena gol cepat tim tamu ternyata tidak cukup untuk membawa kemenangan. Sergio Aguero yang telah mencetak gol di menit pertama ternyata menjadi tak berarti di babak kedua. 

Baca Juga

Pasalnya di babak kedua, siapa sangka, Newcastle berhasil membalikan kedudukan menjadi 2-1. Hasil ini jelas sangat merugikan bagi Manchester City yang sedang membutuhkan poin penuh guna memanaskan persaingan dengan Liverpool di tangga juara Premier League Inggris.


1. Babak Pertama

Gol Sergio Aguero ke gawang Newcastle

Babak pertama Newcastle vs Manchester City berjalan dengan sangat menarik, di mana kedua tim jual beli serangan guna mendapatkan gol terlebih dahulu. Namun Manchester City lah yang berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu melalui aksi Sergio Aguero di menit pertama memaksimalkan operan dari David Silva dengan kepalanya.

Newcastle yang tersentak di awal laga mencoba untuk bangkit tapi nyatanya mereka harus bertahan agar tidak kecolongan lagi. Namun kesempatan untuk Newcastle untuk membalas ternyata datang juga melalui kesalahan dari bek Manchester City, Danilo.

Sayang peluang yang diambil oleh Ayoze Perez masih tidak menemui sasaran, begitupun dengan yang dilakukan oleh Ritchie yang melepaskan sepakan spekulatif yang masih bisa ditepis. Kembali Newcastle mendapatkan peluang emas lewat Atsu yang mendapatkan umpan manis dari Rondon, tetapi masih gagal juga.

Pep Guardiola yang melihat anak asuhnya terus membuat kesalahan, akhirnya teriak di tepi lapangan agar bisa bermain lebih tenang. Akhirnya babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk Manchester City hingga jeda turun minum.


2. Babak Kedua

Pertandingan Liga Primer Inggris: Newcastle vs Manchester City

Di babak kedua, Manchester City tetap berusaha untuk menambah keunggulan melalui aksi David Silva dan Leroy Sane yang ternyata masih bisa dimentahkan oleh barisan pertahanan Newcastle. Pertandingan pun menjurus kasar dari pemain Newcastle yang terus menyerang De Bruyne.

Akhirnya gol yang ditunggu-tunggu terjadi juga oleh Newcastle yang sukses menyamakan kedudukan melalui aksi Salomon Rondon. Ia berhasil menyambut umpan dari Hayden dengan sepakan voli yang langsung menghujam gawang Ederson. Pertandingan pun pada saat itu mendadak menjadi seimbang dan saling bermain terbuka.

Tapi justru petaka menghampiri Manchester City setelah Fenandinho menjatuhkan Longstaff di kotak terlarang. Alhasil Matt Richie mendapatkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti.

Eksekusi berhasil dan menyentuh jaring gawang yang artinya skor menjadi 2-1 untuk Newcastle di menit ke-80. Hingga pertandingan berakhir, Manchester City tidak berhasil mengejar ketertinggalan yang membuat mereka harus menyerah di kandang lawan.


3. Susunan Pemain

Pertandingan Newcastle United vs Manchester City.

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Liga Inggris dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM.

Premier LeagueManchester CityNewcastle UnitedLiga InggrisHasil Pertandingan

Berita Terkini