x

Kombinasi Starting XI Derby della Madonnina: AC Milan vs Inter Milan

Minggu, 17 Maret 2019 21:25 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Yohanes Ishak
Kombinasi Starting XI Ac Milan vs Inter Milan.

INDOSPORT.COM - Ajang Serie A Italia 2018/2019 akan menyajikan Derby della Madonnina, yakni AC Milan vs Inter Milan, Minggu (17/03/19). Bagaimana jika dikombinasikan starting XI kedua tim?

Pertandingan AC Milan vs Inter Milan akan berlangsung di Stadion San Ssiro, Senin (18/03/19), pukul 02.30 WIB. Diprediksi laga ini akan berlangsung sengit.

AC Milan yang bertindak sebagai tuan rumah tampaknya ingin meraih kemenangan penting agar bisa menjauh dari kejaran rivalnya ini. Apalagi target bisa tembus Liga Champions telah dicanangkan.

Baca Juga

Inter Milan juga tak mau kesempatan untuk memenangkan derby terbuang sia-sia. Sehingga nantinya diprediksi Inter Milan bakal menurunkan skuat andalannya.

Meski begitu, ada hal menarik pada pertandingan AC Milan vs Inter Milan. Bagaimana jika kedua tim dipadukan menjadi komposisi 11 pemain terbaik.

Berikut utas mengenai kombinasi Starting XI pada laga AC Milan vs Inter Milan.

Kiper: Samir Handanovic

Kiper Inter MIlan Sami Handanovic.

Posisi paling vital dalam sebuah klub, yakni kiper tampaknya cocok disandang oleh Samir Handanovic dibanding Gianluigi Donnarumma.

Bagaimana tidak, Handanovic mampu menjaga eksistensinya dengan mencatatkan clean sheets sebanyak 13 kali dari 27 pertandingan yang dijalaninya.

Bek: Danilo D'Ambrosio, Alessio Romagnoli, Milan Skriniar, Kwadwo Asamoah

Bek tengah AC Milan, Alessio Romagnoli.

Untuk posisi bek sayap kanan tampaknya cocok diisi oleh D'Ambrosio. Karena sejauh ini dirinya tampil konsisten di Serie A Italia dan telah mengemas dua gol dan assists.

Sementara itu untuk pos bek tengah ada Romagnoli. Pemain 24 tahun ini memiliki beberapa kemampuan penting seperti kuat menahan bola hingga area duel yang bagus.

Baca Juga

Sedangkan untuk menjadi rekan duet cocok ditempati oleh Skriniar. Karena Skriniar sejauh ini mampu tampil konsisten di lini belakang Inter Milan, dimana tekelnya yang bagus kerap menghentikan lawan.

Lalu di pos bek sayap kiri juga dirasa pantas disanding oleh Asamoah. Dalam 25 laga yang telah dijalaninya, catatan Whoscored memberikan nilai hingga 6,95.


1. Tengah: Marcelo Brozovic, Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko

Pemain AC Milan Suso,Krzysztof Piatek, Dan Inter Milan Ivan Perisic.

Di lini tengah, sosok Brozovic mampu menjadi penenang dalam menahan serangan lawan. Sebab Brozovic memiliki kemampuan passing, through balls, taking set-pieces, holding on the ball, long shots, hingga tackling yang apik.

Lalu Franck Kessie juga dirasa cocok untuk mengisi lini tengah juga. Karena Kessie sejauh ini telah membukukan empat gol dan satu assist dalam 26 laga terakhir dan membukukan nilai hingga 7,00 berdasarkan Whoscored.

Baca Juga

Selanjutnya Bakayoko juga pas untuk menyandang lini krusial ini. Lantaran dirinya memiliki Bakayoko mempunyai aerial duels hingga ball interception yang baik dalam menjaga lini tengah.

Depan: Suso, Krzysztof Piatek, Ivan Perisic

Berlanjut ke lini depan dimana bagian penyerang kanan bisa ditempatkan oleh Suso. Karena Suso begitu konsisten dalam menusuk pertahanan lawan untuk melepas umpan dengan total delapan assists serta lima gol yang sudah dibuatnya.

Di posisi penyerang tengah sangat pantas menempatkan Piatek. Karena Piatek mampu membawa AC Milan sejauh ini tampil prima dengan gol-gol yang dibuatnya.

Baca Juga

Terakhir untuk pos penyerang sayap kiri dirasa pantas untuk menempatkan Perisic. Karena Perisic sangat apik dalam menerobos jantung pertahanan lawan untuk kemudian melepaskan tendangan keras.

Itulah tadi deretan pemain yang dirasa pantas untuk masuk ke dalan starting xi laga AC Milan vs Inter Milan. Namun pastinya para penggemar sepak bola memiliki persepsi lain.

Terus Ikuti Update Serie A Italia 2018/2019 dan Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.

Serie A ItaliaAC MilanInter MilanSamir HandanovicIvan PerisicKwadwo AsamoahSusoStadion San SiroMarcelo BrozovicDerby MilanAlessio RomagnoliDerby Della MadonninaLiga ItaliaDanilo D'AmbrosioFranck KessieTiemoue BakayokoKrzysztof PiatekMilan Skriniar

Berita Terkini