x

Janjikan Gelar Juara! Ini 4 Bintang Muda Masa Depan Timnas Inggris

Rabu, 27 Maret 2019 14:20 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
4 Bintang Muda Masa Depan Timnas Inggris.

INDOSPORT.COM - Timnas Inggris dibawah asuhan pelatih Gareth Southgate kini dipenuhi oleh pemain-pemain muda berkualitas yang menjanjikan masa depan cerah.

Seperti diketahui dalam jeda internasional ini Gareth Southgate memanggil banyak pemain muda untuk diturunkannya saat melawan Ceko dan Montenegro.

Hasilnya pun terbukti, The Three Lions sukses menggelontorkan 10 gol dan hanya kemasukan satu gol dalam dua pertandingan tersebut.

Baca Juga

Bukan hanya gol, pemain-pemain muda yang diturunkan Southgate dalam dua laga tersebut juga mampu menjanjikan permainan di atas lapangan.

Berpadu dengan pemain-pemain senior lainnya, hadirnya pemain-pemain muda tersebut tentu menjanjikan masa depan yang cerah buat Timnas Inggris untuk bisa meraih prestasi ke depannya.

Di antara beberapa nama yang dipanggil Gareth Southgate, berikut INDOSPORT merangkum empat di antara mereka yang memiliki prospek paling menjanjikan untuk Timnas Inggris ke depannya.


1. Declan Rice dan Jadon Sancho

Declan Rice melakukan selebrasi setelah berhasil mencetak gol pada menit ke-48 ke gawang Arsenal

Declan Rice

Memilih membela Inggris dibandingkan Irlandia, Declan Rice akhirnya merasakan debut bersama timnas ketika berhadapan dengan Ceko, Sabtu (23/03/19).

Turun sejak menit ke-63, penampilan Declan Rice mampu menjawab kerinduan Inggris akan gelandang tengah mumpuni layaknya Steven Gerrard ataupun Frank Lampard di eranya.

Penampilan bagus Rice bersama Inggris sebenarnya tak terlalu mengejutkan, karena sepanjang Liga Primer Inggris musim ini dirinya selalu menjadi andalan West Ham di lini tengah.

Baru berusia 20 tahun, Rice sudah bisa merasakn 28 caps di musim perdananya saat masuk skuat tim senior West Ham.

Itu belum termasuk catatan dua gol, 85 persen lebih akurasi umpan dan 1,8 rataan memenangkan duel yang didapatnya dalam 28 laga tersebut.

Jadon Sancho

Gelandang Borussia Dortmund, Jadon Sancho

Nama berikutnya, Jadon Sancho lebih fenomenal lagi. Baru berusia 19 tahun Sancho sudah mampu menjadi pemain andalan di tim sebesar Borussia Dortmund.

Bukan hanya sekadar tampil, Sancho yang berposisi sebagai winger bahkan mampu menunjukan ketajamannya dengan gelontoran delapan gol, ditambah 12 assists sepanjang musim Bundesliga 2018/19 sejauh ini.

Di Timnas Inggris, kualitasnya terbukti ketika dirinya bisa menciptakan satu asisst ke Raheem Sterling ketika menang 5-0 atas Ceko.


2. Callum Hudson-Odoi dan Trent-Alexander Arnold

Skuat Timnas Inggris bermain permainan ayam di sesi latihan.

Callum Hudson-Odoi

Pemain berikutnya adalah Callum Hudson-Odoi. Meski tak tampil sebanyak dua nama di atas, Callum Hudson-Odoi selalu sukses mencuri perhatian ketika diturunkan klubnya Chelsea di beberapa kesempatan.

Di antara yang paling menonjol, ketika Callum Hudson-Odoi tampil delapan kali di Liga Europa. Di kesempatan itu dia sukses mengemas empat gol dan dua assist hingga membawa klubnya  ke babak perempatfinal.

Di bawah asuhan Southgate, Callum Hudson-Odoi dipercaya tampil sejak menit awal saat berhadapan dengan Montenegro. Dan dirinya mampu menjawab kepercayaan itu dengan satu assist yang diberikannya untuk gol Ross Barkley.

Trent Alexander-Arnold

Trent Alexander-Arnold

Nama terakhir bisa dibilang merupakan pemain muda Inggris yang paling menonjol saat ini. Dia adalah bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold. 

Sudah sejak musim lalu, pemain 20 tahun ini mencuri perhatian. Membawa klubnya melaju ke final Liga Champions 2017/18 dan bersaing di papan atas Liga Primer Inggris, membuat nama Trent Alexander-Arnold mampu mengungguli bek-bek kanan yang lebih senior kini, seperti Kyle Walker dan Kieran Trippier.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT

InggrisGareth SouthgateBola InternasionalJadon SanchoTrent Alexander-ArnoldTRIVIACallum Hudson-OdoiDeclan Rice

Berita Terkini