Janji Marco Giampaolo Kepada Fans AC Milan
INDOSPORT.COM - Pelatih anyar AC Milan, Marco Giampaolo, memberikan kesan dan pesan pertamanya seusai ditunjuk untuk menjadi juru taktik Rossoneri menggantikan Gennaro Gattuso.
Dilansir dari Calciomercato, mantan allenatore Sampdoria ini mengatakan kegembiraannya setelah menjadi pelatih Milan. Bahkan, Giampaolo mengaku termotivasi dengan kesempatan yang diberikan kepadanya. Dirinya mengaku tak sabar untuk memulai latihan pramusim 2019 bersama klub barunya.
"Milan adalah klub paling sukses di Eropa. Bagi saya ini adalah kesempatan besar, saya bahagia dan termotivasi. Harus saya akui, saya sudah cukup beristirahat dan tak sabar memulai semuanya," ujar Giampaolo kepada Milan TV.
Tak hanya pujian saja yang dilontarkan oleh Marco Giampaolo. Dirinya bahkan mempunyai target khusus dengan AC Milan dan memberi janji kepada seluruh fans tim berjuluk Il Diavolo Rossi tersebut bahwa klub idola mereka akan bermain apik dibawah arahannya.
"Milan memiliki sejarah tentang kecantikan, estetika dan hasil dalam sepak bola. Saya tidak akan membandingkan dengan hal itu (kesuksesan Milan di masa lampau). Namun, saya memiliki misi untuk membuat Milan bermain menarik dan mempesona lalu meraih kemenangan di setiap laga. Milan telah terbiasa dengan hal ini," tambahnya.
Marco Giampaolo didapuk sebagai pelatih anyar AC Milan untuk menggantikan Gennaro Gattuso yang terlebih dahulu memilih mengundurkan diri dari kursi kepelatihan. Pelatih berusia 51 tahun tersebut dikontrak selama dua musim hingga 30 Juni 2021.