x

3 Faktor Persija Mampu Kandaskan Borneo FC dan Lolos ke Final

Sabtu, 6 Juli 2019 13:08 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Yohanes Ishak
Pemain Persija, Marko saat dijaga ketat dua pemain Borneo FC di pertandingan Persija Jakarta vs Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (29/06/19). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Ada setidaknya tiga faktor yang membuat Persija Jakarta mampu kandaskan Borneo FC dan lolos ke final Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/2019.

Laga leg kedua babak semifinal Borneo FC vs Persija Jakarta bakal berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (06/07/19), pukul 15.30 WIB.

Persija Jakarta diunggulkan karena telah mendulang kemenangan dengan skor 2-1 pada pertemuan pertama atas Borneo FC. Hal ini tentu harus dimaksimalkan.

Baca Juga

Terlebih para pemain Persija sudah mulai paham dengan gaya skema kepala pelatih Julio Banuelos. Tentunya catatan positif dari tiga laga terakhir akan menjadi modal penting.

Akan tetapi ada hal-hal lainnya yang membuat Persija bisa mengalahkan Borneo FC. Lantas apa saja kira-kira? Berikut faktor yang dimaksud.

Baca Juga

1. Rekor Tandang

Suasana pertandingan Persija Jakarta vs Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (29/06/19). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Sejauh ini Persija Jakarta memiliki rekor tandang yang baik di Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/2019, yakni dua kali menang dan imbang serta sekali kalah.

Selain itu Persija juga unggul dalam rekor tandang ke markas Borneo FC. Sebab Macan Kemayoran sudah menang tiga kali dari Pesut Etam.

2. Tak Pernah Menang

Borneo FC.

Selain itu Borneo FC juga tak pernah mendulang kemenangan ketika bersua dengan Persija di berbagai ajang kompetisi dalam enam pertemuan terakhir.

Terakhir kali Borneo FC menang dari Persija terjadi pada kompetisi tak resmi Indonesia Soccer Championship 2016 berdasarkan catatan Soccerway.

3. Kembalinya Marko Simic

Aksi selebrasi Marko Simic ke gawang PSS Sleman.

Terakhir faktor yang membuat Persija bakal sukses mengandaskan Borneo FC ialah kembalinya ketajaman striker asal Kroasia Marko Simic.

Hal itu terlihat ketika Simic mencetak gol ke gawang PSS di Liga 1 2019. Diprediksi mental dan insting mencetak golnya semakin tinggi.

Selain itu Simic sudah mengemas lima gol di Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/2019. Dengan begitu, tampaknya Simic ingin menambah pundi-pundi gol agar bisa jadi top skor.

Persija JakartaBorneo FCKratingdaeng Piala IndonesiaStadion Segiri SamarindaLiga IndonesiaTRIVIABola Indonesia

Berita Terkini