x

2 Gelandang Ini Berharap Borneo FC Tampil di Piala AFC 2021

Selasa, 15 Desember 2020 14:51 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
PSSI akan menentukan wakil Indonesia untuk Piala AFC 2021 dalam waktu dekat.

INDOSPORT.COM - PSSI akan menentukan wakil Indonesia untuk Piala AFC 2021 dalam waktu dekat. Karenanya, dua gelandang Borneo FC berharap klubnya terpilih dan tampil di kejuaraan kasta kedua benua Asia tersebut.

Sejatinya, satu slot Piala AFC sudah hampir pasti menjadi milik Bali United karena merupakan juara Liga 1 musim lalu. Sedangkan, satu tempat masih kosong lantaran PSM Makassar yamg jadi juara Piala Indonesia 2019 tak bisa tampil karena tidak lolos verifikasi atau tak punya lisensi AFC. 

Baca Juga
Baca Juga

Oleh sebab itu, satu slot tersisa akan ditentukan PSSI dan Borneo FC berpeluang terpilih karena sudah memiliki lisensi AFC. Pesut Etam akan bersaing dengan lima klub lain yakni Persija Jakarta, Persib Bandung, Bhayangkara FC, Arema FC dan Persipura Jayapura.

"Harapan saya, Insya Allah Borneo salah satu yang dipilih menjadi wakil dari Indonesia buat AFC nanti. Karena Borneo sudah pantas bermain di kancah asia. Dan kalau terpilih nanti, Insya Allah Borneo bisa membuktikan timnya gak hanya di Indonesia, tapi di kancah Asia juga," ujar gelandang Borneo, Wahyudi Hamisi.

Senada dengan rekannya, Terens Puhiri juga berharap Borneo FC bisa terpilih. Ia pun bertekad memberikan kemampuan terbaik apabila timnya diberi kepercayaan oleh PSSI untuk bertarung di AFC.

"Kalau misalnya Borneo terpilih, buat saya pertama patut disyukuri. Kedua, bersama-sama kami bekerja keras atas tanggung jawab yang diberikan PSSI. Dan yang terakhir, mari sama-sama kita mendoakan yang terbaik buat Borneo FC untuk terus berkarir di kancah Asia khususnya AFC. Manyala! ucap Terens bersemangat.

Baca Juga
Baca Juga

Tampil di kompetisi bergengsi di level Asia merupakan sebuah impian semua pemain dan klub Indonesia. Terens menegaskan siapa pun tim yang akan dipilih, bisa memberikan penampilan yang terbaik di gelaran AFC Cup ke-18 mendatang.

"Siapapun yang terpilih nanti, kita patut mensupport dan mendoakan yang terbaik buat klub tersebut," tutup Terens Puhiri.

PSSIAFC CupBorneo FCBali UnitedBola InternasionalTerens PuhiriAFC Club Licensing Cycle

Berita Terkini